Pertamina Musnahkan 60 Ribu Tabung Elpiji Rusak

Pertamina telah memusnahkan 60 ribu tabung elpiji rusak senilai Rp 3 miliar sepanjang tahun lalu.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 02 Mei 2014, 14:36 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2014, 14:36 WIB
Elpji 3 kg
(Foto: Antara)

Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) telah memusnahkan 60 ribu tabung elpiji rusak dengan nilai Rp 3 miliar sepanjang tahun lalu. Kerusakan terbanyak terdapat pada tabung elpiji 3 kilogram (kg)

"Tabung elpiji 12 kg lebih sedikit," kata Operation Area Manager Region IIII Hendra Arief di Depot Plumpang, Jakarta, Jumat (2/5/2014).

Menurut Arief, Pertamina selaku perusahaan yang ditugasi pemerintah mengurus elpiji,  tidak bisa seenaknya memusnahkan tabung rusak tersebut. Pihaknya tetap melaporkan jumlah tabung yang akan dimusnakan ke pemerintah dengan proses yang tidak mudah.

"Tapi itu ada izinnya dulu, kami tidak boleh sembarangan. Prosesnya bisa dua bulan," ungkapnya.

Arief mengungkapkan, pemusnahan tabung gas juga tidak sembarangan, harus melalui proses lelang. Di samping itu Pertamina juga harus menyiapkan tabung baru sebagai penggantinya.

"Tabung nanti kami kasih ke pelelangan, nanti tabung tersebut dipotong dan dibawa ke peleburan,"tutupnya

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya