Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perhubungan Republik Indonesia Ignasius Jonan kaget saat mengetahui bahwa gaji pilot lokal jauh di bawah gaji pilot asing. Padahal pilot lokal dan pilot asing tersebut bekerja pada satu maskapai yang sama.
Saat melakukan tinjauan ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Jonan menyempatkan diri untuk bertanya kepada Direktur Utama PT Angkasa Pura II Trisunoko, soal besaran gaji pilot maskapai pelat merah PT Garuda Indonesia.
"Kalau gaji pilot Garuda berapa?" ujar mantan Direktur Utama PT Kereta Api itu kepada Trisunoko, di Tangerang, Rabu (5/11/2014).
Trisunoko pun dengan sigap langsung menjawab bahwa gaji pilot ditambah dengan berbagai macam tunjangan rata-rata sebesar Rp 40 juta per bulan. Jumlah tersebut merupakan gaji yang dibayarkan untuk pilot lokal, sedangkan untuk pilot asing, nilainya bisa dua kali lipat lebih tinggi.
"Pilot Garuda Rp 40 jutaan sebulan total. Kalau luar negeri sampai Rp 80 juta," kata Trisunoko.
Mendengar besaran gaji tersebut, Jonan pun sedikit kaget. "Wah oke dong," balasnya.
Jonan pun kembali melontarkan pertanyaan mengenai besaran gajio kru maskapai. tak kalah sigap, Trisunoko pun menjawab bahwa gaji kru maskapai di kisaran Rp 12 juta per bulan.
"Kalau kru Rp 12 juta? Harusnya lebih dong, Rp 20 jutaan. Senior atau junior sama saja (tunjangannya), yang beda besaran gajinya saja kan?" tandas Jonan. (Dny/Gdn)
Jonan Kaget Gaji Pilot Lokal Jauh di Bawah Pilot Asing
"Pilot Garuda Rp 40 jutaan sebulan total. Kalau luar negeri sampai Rp 80 juta," kata Trisunoko.
diperbarui 05 Nov 2014, 15:29 WIBDiterbitkan 05 Nov 2014, 15:29 WIB
Menhub Ignatius Jonan membantah melakukan inspeksi mendadak tapi hanya melihat-lihat kondisi.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti GA dalam USG: Panduan Lengkap Memahami Hasil USG Kehamilan
Waspada! Kenali Ciri-Ciri Diabetes di Usia Muda
Memahami Arti Resilience: Kekuatan Mental untuk Hadapi Tantangan Hidup
Biar Nggak Menyumbat! 6 Trik Mudah Bersihkan Rambut Rontok di Kamar Mandi
Bank INA Resmi jadi Bank Kustodian
Arti Mimpi Banyak Kucing di Dalam Rumah: Tafsir dan Makna Spiritual
Singapura Tawarkan Tur Sejarah, Bisa Jelajahi Nuansa Ketegangan di Masa Perang Dunia II
OJK Sebut Potensi Pasar Keuangan Derivatif di Indonesia Masih Sangat Besar
Ramadan Penuh Cinta, SCTV Siapkan Rangkaian Program Spesial untuk Pemirsa di Rumah
VIDEO: Diskusi: Cek Kesehatan Gratis saat Pemangkasan Anggaran, Yakin Efektif?
Jaga Pasokan Energi, Begini Strategi PGN
8 Resep Pentol Mercon, Pilihan Menu dengan Sensasi Pedas yang Menggoda Lidah