Liputan6.com, gorontalo - Kenaikan BBMÂ jenis premium dan solar yang diputuskan oleh Presiden Jokowi beberapa hari lalu berdampak pada kenaikan ongkos atau biaya transportasi becak motor (bentor) di Gorontalo.Â
Kenaikan tarif bentor rata-rata sebesar Rp. 2.000. Untuk jarak dekat, para pemberi jasa bentor yang semula memasang tarif Rp. 3.000 naik menjadi Rp. 5.000 untuk sekali jalan. Sementara untuk jarak jauh menjadi Rp. 12.000 dari harga semula di kisaran Rp. 10.000.
Menurut Ridwan salah seorang pemberi jasa bentor, kenaikan tarif jasa bentor sebesar Rp. 2.000 merupakan kesepakatan sesama pengemudi bentor.
"Pokoknya pas Pak Jokowi kasih naik harga, ya torang semua sepakat kasih naik harga," ungkap Ridwan kepada liputan6.com, seperti ditulis Rabu (19/11/2014).
Namun, meski bentor telah menaikan tarif, angkutan lain lainnya belum melakukannya. Menurut Anton, salah seorang supir angkutan umum, pihaknya tidak bisa menaikan tarif angkot seenaknya meskipun harga BBM subsidi naik. Hal itu dikarenakan, tarif angkutan umum harus melalui persetujuan dari Gubernur Gorontalo.
"kalau kami tidak bisa seenaknya, kalau tarif itu sesuai sama SK Pak Gubernur" jelas Anton.
Sementara itu, dari informasi yang diperoleh liputan6.com, Dinas Perhubungan saat ini terus melakukan koordinaasi terkait kenaikan tarif angkutan umum di Provinsi Gorontalo untuk menyesuaikan dengan harga BBMÂ yang baru. (Aldiansyah Mochammad Fachrurrozy/Gdn)
Ikuti Harga BBM Naik, Tarif Bentor di Gorontalo Juga Naik
BBM Naik, tarif becak motor (bentor) jarak dekat yang semula memasang tarif Rp. 3.000 naik menjadi Rp. 5.000 untuk sekali jalan.
diperbarui 19 Nov 2014, 10:47 WIBDiterbitkan 19 Nov 2014, 10:47 WIB
Pemilik becak motor berkumpul di Lapangan Emmy Saelan, Makassar, Senin (19/7). Mereka menuntut pelegalan pengoperasian bentor dan menolak larangan operasional bentor. (Antara)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Pencemaran Udara: Solusi Efektif untuk Udara Lebih Bersih
Bos BTN Bongkar Tantangan KPR Subsidi, Sesulit Apa?
Tidak Terbukti Merendam Kaki dengan Metode Ion Elektrik Bisa Mengeluarkan Racun dari Tubuh
Link Siaran Langsung Liga Spanyol: Barcelona vs Las Palmas di Vidio
Jadwal dan Siaran Langsung Liga Spanyol 2024/2025 Matchweek 15 di Vidio
Megawati Duga Ada Mobilisasi Kekuasaan yang Bikin Warga Jateng Bungkam
Magic Garden Jadi Destinasi Wisata Alam Buatan Baru di Bali, Ada Kebun Kupu-kupu hingga Galeri Botani Langka
VIDEO: Viral Pak Ogah Kabur Usai Dua Mobil Terlibat Tabrakan, Tuai Pro Kontra Warganet
Series True Stalker Hasil Adaptasi Wattpad Siap Menghibur Penonton dengan Cerita Cinta Hingga Misteri
Granit Terbuat dari Apa: Mengenal Komposisi dan Proses Pembentukan Batuan Kokoh Ini
12 Tips Agar Bisa Menabung Setiap Hari dengan Konsisten dan Efektif
Dukungan Jokowi dan Prabowo dalam Pilgub Jawa Tengah