Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) membuka kesempatan pihak luar untuk menjadi pejabat eselon I di instansinya sesuai Undang-Undang pemberdayaan aparatur negara.
Anggota Pantia Seleksi lelang jabatan eselon I Kementerian ESDM Faisal Basri mengatakan, calon pejabat eselon satu berasal dari tingkat nasional, sehingga semua pihak yang memenuhi syarat bisa mengikuti seleksi tersebut.
"Nasional cakupannya eselon satu, eselon dua harus dari ESDM aturannya sesuai Undang-Undang," kata Faisal di Kantor Kementerian ESDM, Senin (1/12/2014).
Faisal mengatakan, namun masih ada syarat yang akan ditentukan untuk bisa mendapatkan jabatan ini. Namun dia belum bisa menyebutkan syarat tersebut karena panitia yang baru terbentuk.
"Ada syaratnya nanti diumumkan kalau merasa memenuhi syarat dia daftar," tutur dia.
Ketua panitia seleksi lelang jabatan eselon I kementeri ESDM Teguh Pamudji mengatakan, syarat-syarat calon pejabat eselon satu yang akan mengikuti lelang diumumkan pada pertengahan Desember 2014 atau Januari 2015.
"Pertengahan Desember diumumkan, kalau nggak awal Januari. Ada mekanisme prosedur yang belum diselesaikan," pungkasnya. (Pew/Nrm)
Dibuka Peluang Orang Luar Jadi Eselon I di Kementerian ESDM
Semua pihak yang memenuhi syarat bisa mengikuti seleksi pejabat eselon I di Kementerian ESDM.
Diperbarui 01 Des 2014, 18:34 WIBDiterbitkan 01 Des 2014, 18:34 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Diskon Tarif Tol Lebaran 2025 di Trans Sumatera: Hemat Biaya Perjalanan Anda!
Letusan Dahsyat Gunung Lewotobi Laki-Laki, Warga Dikepung Hujan Kerikil dan Lumpur
Penampakan 13 Selongsong Peluru dan Barang Bukti Kasus Penembakan 3 Polisi di Way Kanan
Pemprov Jakarta Buka Pos Pelayanan KJP Plus di Kantor Kecamatan, Ini Jadwal Layanannya
Makan Ikan Asin Bisa Sebabkan Kanker, Begini Alasannya
Ada Fenomena Ekuinoks Maret 2025, Apa Dampaknya bagi Bumi?
Hasil Swiss Open 2025: Rebut Tiket Perempat Final, Fikri/Daniel Mengaku Tidak Main Bagus
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus, Warga Diminta Waspadai Potensi Banjir Lahar
Kisah Ahli Puasa yang Celaka jadi Ahli Neraka, Buya Yahya Ungkap Penyebabnya
Hasil Swiss Open 2025: Sabar/Reza Tantang Wakil Chinese Taipei di Perempat Final
Gunung Lewotobi Laki-Laki Kembali Erupsi Kamis Malam 20 Maret 2025
6 Inspirasi Gaya Hijab Cut Syifa dari Kasual hingga Glamor