Liputan6.com, Jakarta - Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said berpesan kepada pegawainya untuk tidak takut dengan Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) saat mengabil keputusan.
Sudirman mengungkapkan, KPK tidak akan melakukan tindakan, jika pegawai tidak mengambil atau menerima sesuatu yang bukan haknya.
"KPK itu sederhana kok, kalau tidak lihat anda ambil sesuatu, terima sesuatu, mereka tidak macam-macam," kata Sudirman, di Pusdiklat EBTKE, Ciracas Jakarta, Jumat (12/12/2014).
Karena itu, Sudirman meyakinkan bawahannya untuk tidak ragu mengambil keputusan karena alasan KPK. Namun, sebelum mengambil keputusan, hal tersebut harus dikonsultasikan terlebih dahulu ke atasannya.
"Jangan takut mengambil keputusan kalau dasarnya benar, jangan takut mengambil keputusan karena KPK, asal tidak mencuri jangan takut. Tapi kosultasikan pada atasan," tuturnya.
Sudirman menambahkan, Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupaka orang profesional, mengerti batasan baik dan buruk dan memiliki sikap.
"Kalau tidak benar katakan tidak benar, kalau adal intervesi dari luar, anda katakan saya punya aturan begini," ungkapnya.
Sudirman Said melanjutkan, dalam Rapat Kabinet bersama Presiden dan Wakil Presiden menekankan untuk tidak membuka pintu intervensi. Uang pribadi dan publik harus dibedakan, karena uang bisa membuat seorang pegawai terjerumus. (Pew/Gdn)
Menteri ESDM: Jangan Takut KPK Untuk Ambil Keputusan
Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupaka orang profesional, mengerti batasan baik dan buruk dan memiliki sikap.
diperbarui 12 Des 2014, 14:20 WIBDiterbitkan 12 Des 2014, 14:20 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Tata Rias dalam Seni Tari: Mengungkap Peran Vital Riasan dalam Pertunjukan Tari
Fenomena El Nino Adalah Peristiwa Iklim yang Mempengaruhi Cuaca Global
Penyebab Autoimun Adalah: Memahami Faktor Risiko dan Gejala Penyakit Kompleks Ini
Keseimbangan Dinamis Adalah: Pengertian, Manfaat, dan Cara Melatihnya
4 Zodiak yang Awalnya Terlihat Dingin Namun Memiliki Hati yang Hangat
Cara Menghitung Integral: Panduan Lengkap untuk Pemula
Mengenal Genre Angst: Emosi Mendalam dalam Karya Fiksi
Viral Gaya Marselino Ferdinan Rayakan Cetak Gol dengan Duduk dan Berpose Bak Model, Disebut Bakal Jadi Tren
Donald Trump Usul Tarif hingga 100%, Harga Barang Ini Bakal Melonjak
Pria Ini Nekat Bersepeda 4.400 Km Demi Rujuk dengan Istri, Kisahnya Dramatis
Cek Fakta: Tidak Benar Dalam Video Ini Kapal Ferry Penyeberangan Banyuwangi-Bali Tenggelam
Lezatnya Lakse Goreng Khas Kepulauan Riau