Tips Sukses Buka Usaha Batik

Bagi Anda yang tertarik untuk memulai bisnis batik, terdapat beberapa poin penting yang harus diperhitungkan. Apa saja?

oleh Nurseffi Dwi Wahyuni diperbarui 11 Okt 2016, 07:00 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2016, 07:00 WIB
Tips Sukses Buka Usaha Batik
Tips Sukses Buka Usaha Batik

Liputan6.com, Jakarta - Bisnis fashion merupakan bisnis yang tergolong cukup mudah dan ekonomis untuk memulainya, sebut saja dunia fashion tradisional Indonesia, batik.

Batik telah merambah seluruh Indonesia hingga internasional; tidak jarang Anda temui selebriti lokal dengan bangga mengenakan batik dalam ajang bertaraf internasional.

Batik pun sudah dapat digolongkan di dalam industri fashion untuk semua kalangan, baik menengah ke bawah hingga kelas atas.
Mengingat hal ini, tidak sedikit pelaku usaha yang mulai merambah bisnis batik atau berpindah jalur ke industri mode ini.

Harga yang cukup beragam, segmen pasar yang luas dan persaingan yang cenderung sedikit menjadikan alasan mengapa pelaku usaha menekuni bisnis jual-menjual batik. 

Bagi Anda yang tertarik untuk memulai bisnis batik, terdapat beberapa poin penting yang harus diperhitungkan seperti dikutip dari Cermati.com:

1. Modal

Usaha batik menjadi menarik karena modalnya yang tidak terlalu tinggi, tetapi banyak pelaku usaha yang menyalah-artikan modal besar dengan peluang bisnis yang semakin besar.

Sesuaikan modal dengan rencana bisnis sekarang hingga ke depannya. Untuk memudahkan Anda, susunlah proyeksi keuangan bisnis selama 3 tahun ke depan sehingga Anda memiliki gambaran berapa jumlah modal yang tepat untuk Anda tanam.

Selain bergantung pada operasional usaha, modal awal juga bergantung pada supplier batik, lokasi jualan, dan promosi. Dengan memperhitungkan seluruh aspek bisnis, Anda akan terhindari dari kerugian akibat harga modal yang terlalu tinggi.

Menghabiskan terlalu banyak uang untuk modal awal tidak menjamin kelangsungan usaha. Modal yang tidak terlalu tinggi pun dapat mengantisipasi kerugian bisnis yang terlalu banyak.

Lokasi

 

2. Lokasi

Lokasi strategis merupakan kunci kesuksesan suatu bisnis; semakin banyak peminat batik yang ada di lingkungan lokasi jualan, maka penjualan batik Anda akan semakin meningkat. Mengingat batik cocok untuk semua kalangan, pilihlah lokasi yang didatangi oleh banyak orang.

Lokasi yang dekat pasar, sekolahan atau pusat kota merupakan tempat yang dapat dipertimbangkan. Selain itu, manfaatkan definisi batik sebagai corak tradisional Indonesia dengan berjualan di tempat-tempat wisata. Dengan berjualan di tempat wisata, tidak hanya turis lokal, anda pun dapat menarik minat turis asing.

Lokasi juga membentuk kompetisi pasar jualan Anda; jika tempat tersebut ramai dengan para peminat batik, maka otomatis dapat ditemui banyak penjual batik.

Untuk memastikan keunikan dibandingkan kompetitor lainnya, tidak ada salahnya untuk meninjau lokasi jualan Anda terlebih dahulu. Perhatikan segmen pasar yang masih terbuka, selain tipe dan macam, Anda dapat bersaing dari sisi harga dan kualitas.

3. Promosi

Anda perlu menciptakan pangsa pasar baru dengan melakukan promosi secara giat dan efektif. Kepiawaian dalam mempromosikan produk dapat membedakan Anda dengan pengusaha sukses dan pengusaha gagal. Konsep yang unik dalam melakukan promosi dapat membantu pembeli untuk mengingat produk batik Anda.

Salah satu cara promosi yang efektif dan menarik perhatian banyak orang adalah melalui sosial media. Perkenalkan toko Anda ke khalayak ramai melalui akun-akun sosial media seperti Facebook, Instagram atau Twitter.

Anda pun dapat menggunakan jasa influencer untuk melakukan endorsement (iklan berbayar) atas produk Anda. Selain promosi, sosial media juga dapat dijadikan menjadi tempat para pelanggan untuk memberikan komen atau saran atas produk Anda.    

Materi

4. Materi

Kenali produk yang dijual. Pengetahuan mengenai batik dapat membedakan anda dari penjual batik berkualitas dan penjual batik yang hanya memikirkan untung.

Jika menjual batik dengan produk yang berkualitas dan pengenalan produk yang baik, Anda akan dapat bersaing dengan pelaku pasar yang sudah lama di bidangnya.

Tidak hanya itu, dengan menjadikan batik sebagai budaya, Anda pun akan menciptakan citra penjualan batik yang khas Indonesia. Dengan cara ini, tidak menutup kemungkinan, usaha Anda akan go-international

Pengalaman Menjadi Modal Utama

Sebenarnya, tidak hanya usaha batik, tetapi semua usaha jika dilakukan dan ditekuni dengan giat, akan dapat menghasilkan profit yang maksimal.

Proses usaha yang berliku dapat menjatuhkan Anda, tetapi apabila disikapi dengan benar maka proses tersebut akan memberikan Anda pengalaman usaha yang menjadi modal utama untuk bisnis-bisnis selanjutnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya