Harga Bawang Merah Turun Rp 2.000 per Kg

Sejumlah harga pangan stabil di pasar tradisional hingga pertengahan Juli ini.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 17 Jul 2017, 10:15 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2017, 10:15 WIB
20160516-Bawang-Merah-Jakarta-Faizal-Fanani
Pekerja membawa bawang merah di Gudang Bulog, Jakarta, Senin (16/5). Sebanyak 23.000 ton bawang merah disiapkan Kementerian Pertanian menjelang bulan puasa dan lebaran. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Harga pangan stabil di pasar tradisional terus berlanjut hingga pertengahan Juli ini. Bahkan, harga beberapa jenis komoditas pangan justru menurun.

Dari hasil pantauan Liputan6.com di Pasar Mampang, Jakarta Selatan, harga pangan yang turun harganya adalah bawang merah dan cabai rawit hijau.

Saat ini, sejumlah pedagang menjual harga bawang merah Rp 38 ribu per kilogram (kg) atau turun 2.000 dari minggu lalu. Untuk cabai rawit hijau, penurunan juga Rp 2.000 per kg yang kini dibanderol Rp 36 ribu per kg.

"Setelah Lebaran harganya Alhamdulillah stabil.  Malah beberapa ada ya turun, ini bagus," kata Heryati (45), salah satu pedagang saat berbincang dengan Liputan6.com, Senin (17/7/2017).

Heryati mengaku apa yang terjadi ini jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Bahkan ia mengapresiasi kinerja pemerintah dalam menjaga harga pangan tersebut.

Sementara harga pangan yang stabil, yaitu cabai merah keriting Rp 20 ribu per kg, cabai merah besar Rp 28 ribu per kg, dan bawang putih Rp 50 ribu per kg.

Sedikit kenaikan terjadi pada jenis cabai rawit merah. Kenaikan ini kembali terjadi setelah dalam beberapa minggu harganya terus turun. Kenaikan sebesar Rp 1.000 per kg menjadi Rp 56 ribu.

"Kenaikan ini masih wajar, asal jangan sampai Rp 80 ribu -100 ribu per kg lagi," ucap pedagang lain, Ina (41).

Untuk harga bahan-bahan pokok di Pasar Mampang harganya juga masih stabil. Beras kualitas medium, dibanderol Rp 10 ribu per kg dan beras kualitas medium seharga Rp 12 ribu per kg.

Untuk minyak goreng, kini dijual dengan harga Rp 13 ribu per kg, telur ayam Rp 21 ribu per kg, gula pasir Rp 14 ribu per kg, tepung terigu Rp 8.000 per kg. Sedangkan untuk daging sapi masih bertengger di harga Rp 120 ribu per kg dan daging ayam seharga Rp 35 ribu per ekor. (Yas)

 

 

 

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

 

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya