BRI Luncurkan Kartu Kredit Khusus Pelancong Milenial
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atua BRI meluncurkan Kartu Kredit (Co Branding) Wonderful Indonesia di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Kartu kredit (KK) ini menawarkan banyak keuntungan bagi para traveler.
Peluncuran co branding ini merupakan hasil kerjasama dengan Kementerian Pariwisata dalam rangka mempromosikan berbagai destinasi wisata di Indonesia, dimana pada akhirnya mampu mendatangkan wisatawan.
"Ini jadi bagian penting BRI untuk selalu mendukung kegiatan strategi Kementerian Pariwisata untuk membuat industri pariwisata di Indonesia tumbuh lebih baik supaya bisa memberikan pertumbuhan ekonomi Indonesia," kata Handayani di Candi Borobudur, Rabu (18/4/2018).
Wonderful Indonesia merupakan brand yang diciptakan sebagai identitas Indonesia yang merepresentasikan daya tarik keindahan alam, keanekaragaman budaya, dan keramahtamahan masyarakat Indonesia maupun fasilitas pariwisata menarik lainnya.
Handayani menambahkan, salah satu target yang disasar oleh produk ini adalah generasi millenial serta pekerja.
“Kartu Kredit BRI ini memang kita desain secara khusus, yakni bergambar destinasi wisata pilihan di Indonesia agar generasi millenial yang notabene hobi traveling menjadi tertarik,” imbuhnya.
Advertisement