Liputan6.com, Jakarta - Perum Bulog menggelar program Giat Ketersediaan Pasokan dan Stabilisasi Harga Pangan. Kegiatan ini dalam rangka memastikan ketersediaan pasokan dan menjaga stabilitas harga pangan jelang Lebaran.
Direktur Utama Perum Bulog, Budi Waseso (Buwas) mengatakan, dalam kegiatan ini, pihaknya bekerja sama dengan Kodam Jaya dan Polda Metro Jaya, dalam rangka menyalurkan bahan pangan kepada masyarakat.Â
Adapun bahan pangan yang distribusikan ke masyarakat antara lain beras, daging kerbau, daging sapi, daging ayam, gula, minyak goreng, dan tepung terigu.
Advertisement
Baca Juga
"Komoditas beras, gula, minyak, tepung terigu dan daging kami sediakan dengan brand KITA milik Bulog, dengan kualitas baik," ujar dia di Gudang Bulog Divisi Regional (Divre) DKI Jakarta dan Banten, Rabu (6/6/2018).
Melalui kerja sama dengan Kodam Jaya, Bulog akan menyalurkan bahan pangan tersebut di 7 titik di wilayah Jabodetabek, dengan melibatkan prajurit-prajurit TNI dan masyarakat sekitar Batalion.
Â
Â
Salurkan Bahan Pangan di 10 Titik
Sedangkan dengan Polda Metro Jaya, Bulog akan menyalurkan bahan pangan di 10 titik wilayah Jabodetabek dengan sasaran lokasi-lokasi yang padat penduduk seperti sekitar kelurahan, pasar, rumah susun dang ruang publik lain.
Selain Jabodetabek, lanjut Buwas, kegiatan ini juga akan digelar di seluruh wilayah Indonesia. "Kegiatan ini di seluruh Indonesia, khusunya sebagain besar di Jawa. Yang paling besar merayakan Lebaran di Jawa, tapi juga di daerah lain, di Sulawesi, Sumatera," kata dia.
Dia mengungkapkan, harga komoditi pangan yang dijual dalam kegiatan ini berada dibawah HET yang berlaku. Masyarakat dapat membeli Beras Kita premium 5 kilogram (kg) dengan harga Rp 59.000-Rp 61.000, Beras Kita Medium 5 kg dengan harga Rp 43.000-Rp 45.000, Gula Manis Kita 1 kg Rp 11.500-Rp 12.500.
Kemudian Minyak Goreng Kita 1 liter Rp 12.000, Terigu Kita 1 kg Rp 7.400, daging sapi 1 kg Rp 80.000, daging kerbau 1 Kg Rp 70.000-Rp 80.000, dan daging ayam Rp 31.000-Rp 32.000 per ekor.
"Kita salurkan sebanyak-banyaknya sesuai kebutuhan masyarakat. Giat ini sudah dilakukan sejak Senin 4 Juni 2018 dan direncanakan hingga 8 Juni 2018, dan dapat diperpanjang bila diperlukan," ujar Mantan Kepala BNN tersebut. Â
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Â
Advertisement