5 Wanita Terkaya di Dunia versi Forbes, Siapa Saja Mereka?

Cek wanita terkaya di dunia versi Forbes tahun ini.

oleh Tommy K. Rony diperbarui 06 Mar 2019, 19:00 WIB
Diterbitkan 06 Mar 2019, 19:00 WIB
Kolaborasi unik tren warna rambut bernuansa dingin dan koleksi busana chic siap pakai
L'Oreal Professionnel menghadirkan 5 orang hairdresser ambassador dan berkolaborasi dengan SOE Jakarta dan Natalia Kiantoro di panggung JFW 2019.

Liputan6.com, Los Angeles -- Wanita di dunia bisnis semakin disorot berkat merebaknya gerakan #MeToo yang turut mempromosikan hak wanita di tempat kerja. Tentunya menarik melihat siapa saja sosok wanita terkaya di dunia saat ini.

Forbes mencatat, jumlah wanita terkaya di dunia meningkat hampir tiga kali lipat dalam sembilan tahun terakhir. Di tahun 2010, ada 91 miliarder wanita, dan tahun ini ada 243 orang.

Jangan kira para wanita terkaya itu berbisnis kosmetik, ada yang berasal dari industri properti bahkan wanita yang menguasai saham BMW.

Selengkapnya, berikut 5 wanita terkaya di dunia versi Forbes. Asumsi kurs USD 1 = Rp 14.144.

5. Susanne Klatten

Wanita Terkaya Dunia Sepanjang Masa Susanne Klatten (Time)
Wanita Terkaya Dunia Sepanjang Masa Susanne Klatten (Time)

Kekayaan: USD 21 miliar (Rp 297 triliun)

Peringkat Forbes: 46

Susanne Klatten adalah pemilik saham di BMW sebesar 19,2 persen. Ia adalah putri dari Herbert Quandt yang mengantar BMW menuju puncak popularitas. Adiknya, Stefan, juga memegang saham di BMW sebesar 23,7 persen.

4. Yang Huiyan

10 Miliarder termuda, bagaimana cara mereka dapat duit?
Yang Huiyan (Forbes)

Kekayaan: USD 22 (Rp 311,1 triliun)

Peringkat Forbes: 42

Yang Huiyan adalah pemilik 57 persen saham di perusahaan pengembang real estate Country Garden Holdings. Ia mendapat saham itu dari sang ayah di tahun 2007. Lulusan Ohio State University ini juga aktif di sektor pendidikan lewat Bright Scholar Education Holdings.

3. Jacqueline Mars

jacqueline-mars-131012b.jpg
Jacqueline Mars

Kekayaan: USD 23,9 miliar (Rp 338,1 triliun)

Peringkat Forbes: 33

Jacqueline Mars adalah salah satu petinggi perusahaan pembuat permen terbesar di dunia: Mars. Wanita filantropis ini bekerja di perusahaan itu selama hampir 20 tahun dan aktif di jajaran direksi sampai tahun 2016.

2. Alice Walton

Alice Walton
Alice Walton yang hadir pada Rapat Pemegang Saham Walmart (Walmart Shareholders Meeting) pada 2011. (Creative Commons)

Kekayaan: USD 44,4 miliar (628,1 triliun)

Peringkat Forbes: 17

Sebelumnya, Alice Walton adalah wanita terkaya di dunia berkat sahamnya di jaringan toko Walmart. Alice tercatat tak aktif dalam kepengurusan Walmart dan lebih memilih fokus di pengembangan dunia seni.

1. Francoise Bettencourt Meyers dan keluarga

Francoise Bettencourt Meyers
Francoise Bettencourt Meyers. (MARTIN BUREAU/AFP)

Kekayaan: USD 49,3 miliar (Rp 697,4 triliun)

Peringkat Forbes: 15

Wanita terkaya di dunia adalah pemilik L'Oreal. Serupa seperti banyak wanita di daftar ini, Francoise mendapatkan kendali L'Oreal lewat warisan. Ini adalah pertama kalinya ia menjadi wanita terkaya di dunia versi Forbes.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya