Liputan6.com, Jakarta Waktu sangat berharga bagi siapapun, terutama bagi Anda yang baru saja membangun karir. Mengetahui cara memanfaatkan waktu semaksimal mungkin akan menguntungkan untuk hidup dan karier Anda.
Sayangnya, tak banyak para pekerja yang sadar akan hal ini. Misalnya, mereka mengisi waktu dengan bekerja sebentar, lalu sisanya membuang-buang waktu dengan bermain sosial media atau game.
Baca Juga
Apalagi sekarang lagi musim kerja dari rumah (work from home/WFH), Anda diberikan kebebasan dalam bekerja dan tak ada yang bos/kolega yang mengawasi.
Advertisement
Buat Anda yang saat ini masih sering gabut dan menunda-nunda pekerjaan? Sebaiknya, jangan meremehkan waktu. Sebab jika Anda tak mengelola waktu dengan baik, performa kerja tak maksimal, peluang untuk naik gaji atau promosi bisa-bisa hilang.
Dimanapun Anda bekerja, di rumah atau kantor, sangat penting untuk tahu cara bekerja dengan efektif. Tak perlu bingung, lakukan perubahan pelan-pelan saja.
Simak beberapa tips berikut ini biar karir Anda makin sukses, seperti dikutip dari Cermati.com.
1. Buat Perencanaan Kerja
Perencanaan kerja penting dibuat agar bisa menentukan pekerjaan mana yang harus dikerjakan lebih dulu.
Tulis saja apa saja yang harus Anda selesaikan setiap harinya, dan deadline tugas/kerjaan mingguan dan bulanan. Cara sederhana seperti membuat catatan rencana kerja ini cukup efektif guna mengindarkan diri dari menghabiskan waktu berjam-jam untuk cek sosmed atau game.
Namun praktiknya, perencanaan yang dibuat bisa saja tidak berjalan lancar karena tidak disiplin dan malas. Jadi sia-sia saja kalau begini. So, stop malas, semangatlah untuk bekerja lebih baik agar karir cepat sukses.
2. Belajar untuk Fokus
Setiap orang pasti memiliki hal lain yang harus dipikirkan selain pekerjaan. Pikiran-pikiran tersebut terkadang sulit diabaikan walaupun banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Belajarlah untuk fokus pada pekerjaan yang sedang Anda kerjakan.
Fokus menjadi kemampuan yang sangat dibutuhkan agar manajemen waktu berjalan efektif dan karier sukses.
Buanglah pikiran-pikiran mengganggu yang dapat menghambat pekerjaan. Matikan notifikasi WhatsApp, sosmed dan e-commerce belanja online sementara di jam kerja. Ingat, bekerja dengan fokus yang baik akan membuat pekerjaan cepat selesai dan menguntungkan Anda.
Â
3. Berani Ambil Keputusan
Bagi sebagian orang, mengambil sebuah keputusan baik dalam pekerjaan atau kehidupan pribadi bukanlah hal yang mudah.
Namun, Anda harus belajar hal ini. Pasalnya, ketika Anda terlalu takut dengan risiko dari keputusan maka akan banyak waktu yang terbuang karena terlalu lama memikirkan keputusan seperti apa yang harus diambil.
4. Cari Motivasi Diri
Dalam dunia kerja, ada banyak masalah yang harus dihadapi baik itu dari faktor eksternal atau bahkan internal. Ketika muncul masalah yang membawa pengaruh negatif pada pekerjaan, yang perlu di lakukan adalah mencari motivasi diri.
Apabila mampu memotivasi diri maka sebenarnya Anda sudah bisa mengendalikan dan menguasai diri sendiri. Ketika mulai merasa bertanggung jawab terhadap diri sendiri, disaat itu waktu kerja akan menjadi lebih efektif.
5. Tingkatkan Skill Berkomunikasi
Hampir semua jenis pekerjaan saat ini mengharuskan untuk berinteraksi dengan orang lain. Untuk itu, skill berkomunikasi menjadi hal penting yang dibutuhkan agar pekerjaan lancar.
Belajarlah untuk berbicara dengan jelas, sopan dan to the point biar tak buang-buang waktu. Misalnya, Anda mengalami kendala dalam pekerjaan, maka sampaikan hal ini ke bos/atasan dengan baik, bicaralah langsung ke pokok persoalan dan jangan bertele-tele.
Â
Advertisement
6. Kuasai Skill Questioning and Challenging
Â
Jika ingin mengefektifkan waktu, Anda harus meningkatkan standar kerja dengan belajar menguasai kemampuan questioning and challenging.
Saat diberi sebuah tugas/pekerjaan, jangan sungkan untuk langsung bertanya apabila pelum paham. Apabila pekerjaan yang diberikan sudah jelas dan memang sanggup dilakukan, segera lakukan dan selesaikan tugas tersebut.
Namun, jika Anda merasa keberatan, tak ada salahnya ungkapkan di awal, pelajari dulu sebentar lalu segera tanya secara detail bagian mana yang tak paham. Hal ini akan membuat waktu kerja jadi lebih efektif karena pekerjaan tidak akan terganggu.
Kerja Smart dan Efektif
Memanfaatkan waktu dengan baik itu merupakan bagian dari kerja smart. Kerjaan jadi lebih efektif, cepat selesai dan menghindarkan diri dari stress karena pekerjaan numpuk.
Teruslah berusaha mengatur waktu, pelan-pelan lakukan dan jadikan sebuah kebiasaan di dalam hidup Anda. Semoga kerja keras Anda akan menghantarkan ke masa depan yang cerah.