Selain Kaya Sejak Kecil, Ternyata Paman Akidi Tio Sempat Jadi Menteri Perdagangan Singapura

Akidi Tio disebut-sebut merupakan orang kedua di dunia yang menyumbang terbanyak untuk penanganan pandemi setelah Bos Microsoft Bill Gates.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 30 Jul 2021, 14:00 WIB
Diterbitkan 30 Jul 2021, 14:00 WIB
Ini Sosok Mendiang Akidi Tio, Penyumbang Rp 2 Triliun ke Sumsel
Prof Hardi Darmawan, dokter pribadi keluarga mendiang Akidi Tio, penyumbang dana Rp 2 triliun untuk penanganan Covid-19 di Sumsel (Liputan6.com / Nefri Inge)

Liputan6.com, Jakarta Sosok Akidi Tio tengah menjadi sorotan usai diketahui menyumbangkan uang Rp 2 triliun bagi penanganan pandemi Covid-19 di Sumatera Selatan.

Bahkan Akidi Tio disebut-sebut merupakan orang kedua di dunia yang menyumbang terbanyak untuk penanganan pandemi setelah Bos Microsoft Bill Gates.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo alias Bamsoet membongkar sosok Akidi Tio jmulai dari bisnis yang digeluti sampai sanak saudaranya.

Ini dia ungkapkan melalui video unggahan di akun Instagram resminya @bambang.soesatyo, seperti dikutip Jumat (30/7/2021).

Dikatakan jika sosok dermawan ini memang telah kaya raya sejak kecil. Dia hidup bersama keluarga Thong Ju, China Palembang yang bergelimang harta di era Presiden Soekarno.

Bahkan, pamannya sempat jadi Menteri Perdagangan Singapura. "Akidi Tio pernah bersumpah kepada Thong Ju kalau dia kaya akan memberikan sumbangan rakyat Palembang, dan terbukti janjinya melalui wasiat anak cucunya," tulis Bamsoet. 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Bisnis Akidi Tio

Dia menceritakan ternyata Akidi Tio pernah hidup di Palembang dengan memulai usaha kecap hingga punya pabrik kecap.

"Dia juga yang punya kelenteng di 10 Ulu dan beberapa tempat di Palembang, dan dia yang punya Cipta Futura Sawi di Muara Enim," kata Bamsoet, seperti dikutip Jumat (30/7/2021).

Tak hanya kecap, Akidi Tio juga merupakan pengusaha tambang batu dolomit sebagai bahan pembuat pupuk.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya