Jeff Bezos Akui Ancaman Resesi di AS Sangat Nyata

Pendiri Amazon Jeff Bezos akhirnya buka suara terkait ancaman resesi di Amerika Serikat.

oleh Natasha Khairunisa Amani diperbarui 20 Okt 2022, 12:30 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2022, 12:30 WIB
Jeff Bezos
Jeff Bezos (AP PHOTO)

Liputan6.com, Jakarta - Pendiri Amazon Jeff Bezos telah masuk dalam sederet miliarder dan pemimpin perusahaan ternama yang memberikan komentar terkait ramalan resesi 2023. 

Dalam sebuah postingan di Twitter pada Selasa malam 18 Oktober 2022, Bezos memperingatkan bahwa ekonomi Amerika Serikat (AS) mungkin akan mengalami masa-masa sulit di masa depan.

CEO raksasa ritel online itu mengomentari pernyataan yang disampaikan oleh Kepala Eksekutif Goldman Sachs David Solomon kepada CNBC pada hari sebelumnya.

"Ya, probabilitas dalam ekonomi ini memperingatkan Anda," kata Bezos dalam komentarnya di Twitter, dikutip Kamis (20/10/2022). 

Solomon mengatakan bahwa sudah waktunya bagi para pemimpin perusahaan dan investor untuk memerhatkan risiko penurunan ekonomi hingga resesi, serta untuk mempersiapkannya.

Solomon berbicara setelah perusahaannya baru saja memposting hasil pendapatan kuartalan yang melampaui perkiraan Wall Street. Namun dia mengatakan resesi bisa membayangi karena ekonomi berurusan dengan inflasi yang terus tinggi dan Federal Reserve mencoba menurunkan harga melalui serangkaian kenaikan suku bunga yang agresif.

"Saya pikir Anda harus bersiap ada lebih banyak volatilitas yang terlihat," tutur Solomon, dikutip dari CNBC International.

"Sekarang, itu tidak berarti pasti bahwa kita memiliki skenario ekonomi yang sangat sulit. Tetapi pada distribusi hasil, ada peluang besar bahwa kita bakal mengalami resesi di Amerika Serikat," tambahnya.

Adapun CEO JPMorgan Chase Jamie Dimon yang sebelumnya juga sudah memperingatkan ancaman resesi di AS yang "sangat, sangat serius" dan dapat terjadi dalam enam bulan ke depan.

"Ini (resesi) adalah hal-hal yang sangat, sangat serius yang menurut saya kemungkinan akan mendorong AS dan dunia — maksud saya, Eropa sudah dalam resesi, dan mereka kemungkinan akan menempatkan AS dalam semacam resesi enam hingga sembilan bulan dari sekarang," ujarnya.

Resesi Ekonomi Kian Dekat, IMF Pangkas Ramalan Pertumbuhan Ekonomi Dunia 2023 jadi 2,7 Persen

Logo IMF
(Foto: aim.org)

Dana Moneter Internasional (IMF) memperkirakan pertumbuhan ekonomi global akan melambat menjadi 2,7 persen tahun depan, 0,2 poin persentase lebih rendah dari perkiraan IMF sebelumnya pada Juli 2022.

IMF juga memperkirakan resesi akan mulai terasa pada ekonomi global di 2023 mendatang. "Selain krisis keuangan global dan puncak pandemi Covid-19, ini adalah "profil pertumbuhan terlemah sejak 2001," kata IMF dalam laporan World Economic Outlook, dikutip dari CNBC International, Rabu (12/10/2022).

Sementara itu, perkiraan IMF untuk PDB global tahun ini tetap stabil di angka 3,2 persen, namun turun dari 6 persen yang terlihat pada 2021.

“Yang terburuk bakal datang, dan bagi banyak orang pada 2023 mendatang akan terasa seperti resesi,” demikian laporan terbaru IMF, menggemakan peringatan dari PBB, Bank Dunia, dan banyak CEO perusahaan global.

Disebutkan juga, lebih dari sepertiga ekonomi global diprediksi mengalami pertumbuhan negatif selama dua kuartal berturut-turut.

Sementara tiga negara ekonomi terbesar, yaitu Amerika Serikat, Uni Eropa dan China - akan terus melambat.

“Tahun depan akan terasa menyakitkan,” ungkap Pierre-Olivier Gourinchas, Kepala Ekonom IMF kepada CNBC.

"Akan ada banyak perlambatan dan penderitaan ekonomi," ucapnya.

Saran Ekonom Bank Dunia Agar Indonesia Tak Kena Getah Ancaman Resesi Ekonomi

Ilustrasi resesi, ekonomi
Ilustrasi resesi, ekonomi. (Gambar oleh Gerd Altmann dari Pixabay)

Ekonom Utama Bank Dunia, Habib Rab mengungkapkan tips untuk Indonesia dalam bersiap menghadapi ancaman resesi 2023.

"Yang penting adalah menjaga keseimbangan yang sehat antara apa yang terjadi pada kebijakan suku bunga, tetapi juga kebijakan fiskal, makroprudensial, dan reformasi struktural," katanya dalam SOE Internasional Conference, dikutip Selasa (18/10/2022).

Menurutnya, hal itu untuk memastikan bahwa inflasi dapat dikelola bersamaan dengan menghindari keruntuhan total dalam pertumbuhan ekonomi.

Habib Rab selanjutnya mengatakan, 70 persen ekonomi global menurun secara signifikan pada pertengahan 2022 dibandingkan dengan awal tahun ini. 

"Satu-satunya pengecualian adalah beberapa negara berkembang yang merupakan eksportir komoditas, termasuk Indonesia," ungkap dia.

Dalam presentasinya, Habib Rab membeberkan prediksi Bank Dunia, bahwa pada 2022 dan 2023 pertumbuhan ekonomi di kawasan Asia Timur dan Pasifik akan tumbuh tinggi dengan inflasi yang lebih rendah dibandingkan negara-negara ekonomi besar.

Meskipun demikian, satu persen penurunan pertumbuhan ekonomi di negara anggota G7 maupun China bisa mendorong perlambatan ekonomi negara-negara besar di Asia Timur dan Pasifik dari 0,5 hingga 1 persen.

"Jadi situasinya akan lebih baik dibandingkan dengan negara di wilayah lain. Tapi kita tidak melihat ruang kepuasan karena perlambatan ekonomi global tetap akan berdampak terhadap kawasan (Asia Timur dan Pasifik)," ujarnya.

"Diperlukan keseimbangan dalam pengetatan kebijakan, agar tingkat suku bunga, nilai tukar, dan kontrol modal terjaga," lanjut Habib Rab.

Adapun kerangka kerja untuk merestrukturisasi utang, baik utang pemerintah maupun pelaku usaha, yang meningkat signifikan di sebagian besar negara.

"Pengelolaan peningkatan utang memerlukan kerangka kerja restrukturisasi utang yang telah terlihat di krisis sebelumnya," jelasnya.

Habib Rab menambahkan, langkah ini penting guna memungkinkan persiapan dalam neraca perbankan dan perusahaan sehingga kejutan yang sementara tidak  akan berdampak terhadap penurunan output permanen.

Dibayangi Resesi Global, Ternyata IMF Masih Ramal Ekonomi Asia Tenggara Cerah

FOTO: IMF Pangkas Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia
Suasana gedung perkantoran di Jakarta, Sabtu (17/10/2020). International Monetary Fund (IMF) memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia 2020 menjadi minus 1,5 persen pada Oktober, lebih rendah dari proyeksi sebelumnya pada Juni sebesar minus 0,3 persen. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Kawasan Asia, terutama Asia Tenggara diramal akan tetap melihat titik terang, bahkan ketika ekonomi global tampaknya menuju resesi tahun depan.

Dana Moneter Internasional pekan lalu mengatakan bahwa, rebound ekonomi yang kuat di Asia pada awal tahun ini telah kehilangan momentumnya karena tiga "tantang berat" yaitu, kenaikan suku bunga, perang di Ukraina dan dampak dari aktivitas ekonomi China yang lemah.

"Meskipun demikian, Asia tetap menjadi titik terang yang relatif dalam ekonomi global yang semakin meredup," kata IMF dalam laporan prospek terbarunya, dikutip dari CNBC International, Selasa (18/10/2022). 

IMF memperkirakan pertumbuhan ekonomi kawasan Asia dan Pasifik sebesar 4 persen tahun ini dan 4,3 persen pada 2023 mendatang, dengan keduanya di bawah rata-rata 5,5 persen selama dua dekade terakhir.

Namun, angka itu masih lebih tinggi dari perkiraan IMF untuk Eropa dan Amerika Serikat. 

IMF meramal pertumbuhan ekomi kawasan Eropa akan berada di angka 3,1 persen tahun ini dan 0, persen pada tahun 2023. Sedangkan untuk Amerika Serikat diproyeksi tumbuh 1,6 persen tahun ini dan hanya 1 persen tahun depan.

Secara keseluruhan, jalur Asia akan berbeda dari banyak negara maju seperti Eropa karena berfungsi sebagai “pengdiversifikasi berguna yang terisolasi sampai tingkat tertentu dari perjuangan yang dihadapi Eropa,” kata

Manajer Portofolio Fidelity, Taosha Wang dalam sebuah catatan pekan lalu menyebutkan, bahwa secara keseluruhan pertumbuhan Asia akan berbeda dari banyak negara maju seperti Eropa karena berfungsi sebagai "pengdiversifikasi yang terisolasi sampai tingkat tertentu dari perjuangan yang dihadapi Eropa".

"Ini menyiratkan lebih banyak ruang untuk kebijakan berorientasi pertumbuhan di kawasan, yang berbeda dari banyak bagian dunia lainnya di mana inflasi tinggi memaksa bank sentral untuk memperketat kondisi keuangan," beber Wang.

Infografis Peringatan IMF dan Antisipasi Indonesia Hadapi Resesi Global. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Peringatan IMF dan Antisipasi Indonesia Hadapi Resesi Global. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya