Laporan Tahunan Waskita Beton Precast 2021 Jadi yang Terbaik di BUMN

Laporan Tahunan (Annual Report) Tahun Buku 2021 Waskita beton Precast dinilai komprehensif, di mana memenuhi kriteria dalam hal desain buku laporan tahunan

oleh Liputan6.com diperbarui 31 Okt 2022, 22:08 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2022, 19:41 WIB
Setelah 8 tahun berdiri, PT Waskita Beton Precast Tbk (Kode Saham: WSBP) kembali dengan semangat All New Transformation
Setelah 8 tahun berdiri, PT Waskita Beton Precast Tbk (Kode Saham: WSBP) kembali dengan semangat All New Transformation

Liputan6.com, Jakarta PT Waskita Beton Precast Tbk (Kode Saham: WSBP) bersama perusahaan induknya PT Waskita Karya (Persero) Tbk meraih 2 penghargaan pada ajang BUMN Awards 2022 The Iconomics BUMN Forum 2022.

PT Waskita Beton Precast Tbk dinobatkan sebagai Best Annual Report in Construction Materials Category. Sedangkan PT Waskita Karya (Persero) Tbk menerima penghargaan Best Brand Image in Construction Category.

Apresiasi ini diberikan kepada WSBP karena perusahaan dinilai memiliki Laporan Tahunan (Annual Report) Tahun Buku 2021 yang komprehensif, di mana memenuhi kriteria dalam hal desain buku laporan tahunan baik konten maupun foto yang dapat menunjukkan segi artistik dan kreativitas.

Selain itu adanya kerunutan isi materi yang logis dan mudah dipahami serta narasi menunjukkan ketepatan penyampaian dan gaya bahasa yang mengangkat terkait institusi.

Untuk annual report WSBP mendapat nilai tertinggi di kategorinya yaitu 77. Fandy Dewanto, Corporate Secretary menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada WSBP sehingga WSBP menjadi pemenang dengan Laporan Tahunan yang mendapat nilai tertinggi di kategorinya yaitu 77.

“Ini menjadi bukti bahwa WSBP komitmen untuk melakukan keterbukaan informasi melalui Laporan Tahunan yang sesuai dengan prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik,” tambahnya, Senin (31/10/2022).

 

Apresiasi

Produksi Beton Menuju New Normal di Plant Karawang PT. Waskita Beton Precast
Pekerja menyelesaikan pembuatan spun pile atau tiang pancang di Plant Karawang PT Waskita Beton Precast, Jawa Barat, Rabu (17/6/2020). Untuk tetap menciptakan inovasi dan meningkatkan kualitas produk menuju new normal Waskita Beton Precast menjalankan protokol kesehatan. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Fandy juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh insan WSBP, karena atas kerja keras dan kerja samanya ini, WSBP dapat menjadi pemenang di BUMN Awards 2022.

"Harapannya ini menjadi semangat lebih lagi untuk seluruh Insan WSBP memberi dedikasi dan komitmennya untuk menghasilkan produk dan jasa konstruksi yang berkualitas untuk infrastruktur Indonesia,” ujarnya.

Sebagai informasi BUMN Awards 2022 adalah penghargaan yang diberikan oleh The Iconomics kepada badan usaha milik negara (BUMN) dan anak perusahaan BUMN yang terdiri dari penghargaan mengenai brand equity dan corporate communications material.

BUMN Awards tahun ini adalah penghargaan yang telah digelar keempat kalinya dari tahun 2019. Melalui acara ini diharapkan dapat mempopulerkan role model yang telah dikembangkan perusahaan BUMN yang meraih penghargaan ini, mendorong semakin banyaknya perusahaanperusahaan BUMN yang memperhatikan pentingnya brand equity, turut mendorong citra/image perusahaan-perusahaan BUMN dan anak BUMN.

Jurus Waskita Beton Precast Bidik Pertumbuhan Pendapatan 17 Persen hingga 2027

Produksi Beton Menuju New Normal di Plant Karawang PT. Waskita Beton Precast
Pekerja menyelesaikan proses pembuatan tetrapod untuk pengaman Pantai Singapura di Plant Karawang PT Waskita Beton Precast, Jawa Barat, Rabu (17/6/2020). Era new normal, produksi beton cetak dan pra cetak terus berjalan dengan menerapkan protokol kesehatan. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) menargetkan rata-rata pertumbuhan pendapatan hingga 17 persen per tahun hingga 2027. Target tersebut sejalan dengan upaya transformasi yang kini gencar dilakukan perseroan.

"Manajemen WSBP menargetkan rata-rata pertumbuhan pendapatan usaha (revenue) sebesar 15–17 persen per tahun selama 5 tahun ke depan. Berbagai program transformasi dijalankan tentunya mengutamakan prinsip GRC (Governance, Risk, & Compliance) serta berlandaskan pada budaya AKHLAK perusahaan,” tutur Director of Finance & Risk Management Waskita Beton Precast, Asep Mudzakir dalam keterangan resmi, Senin (17/10/2022).

Menginjak usia ke-8 pada tahun ini, Waskita Beton Precast telah menetapkan rencana perubahan dalam sebuah program All New Transformation yang bercermin dari kondisi saat ini serta tantangan dan peluang ke depan.

Melalui strategi ini, Waskita Beton Precast juga mengukuhkan visi baru perusahaan yaitu menjadi partner terpercaya dalam industri beton terintegrasi, konstruksi, dan modular di Indonesia. Untuk mencapainya, perusahaan memiliki tiga pilar utama yang menjadi kunci yaitu operational excellence, business nourishment, dan technology & digitalization.

Pada 2022, Waskita Beton Precast telah melewati lima milestone penting dalam pemulihan kinerja WSBP yaitu penyelesaian restrukturisasi atas kewajiban senilai Rp 8,9 triliun melalui Homologasi PKPU. Pertumbuhan pendapatan usaha hingga 81 persen pada Juni 2022, mencatatkan ekuitas positif sebesar Rp 2,5 triliun.

"Kami juga berhasil membukukan peningkatan profitabilitas operasional dengan laba bruto Rp 104 miliar dan perolehan nilai kontrak baru sebesar Rp 1,15 triliun. Ini menjadi angin segar bagi kami menuju akhir tahun 2022,” kata Asep.

Ke depan, manajemen optimistis Waskita Beton Precast memiliki potensi katalis positif hingga tahun 2023. Keyakinan itu didukung dengan anggaran infrastruktur pada APBN 2023 yang meningkat 7,75 persen, sinergi intra Grup Waskita, peningkatan pasar retail, market leader industri beton, peningkatan potensi pasar dari proyek BUMN dan Pemerintah seiring dengan kebijakan peningkatan kandungan dalam negeri, dan peluang proyek pembangunan infrastruktur di IKN .

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya