Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2023 dan PPPK, Buka Link sscasn.bkn.go.id

Usai melalui masa pendaftaran, pengumuman seleksi administrasi CPNS 2023 dan PPPK berlangsung mulai hari ini 15 Oktober 2023. Hal tersebut merujuk pada penyesuaian jadwal seleksi CASN 2023 pada 9 Oktober 2023.

oleh Septian Deny diperbarui 15 Okt 2023, 06:00 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2023, 06:00 WIB
Pengumuman CPNS
Usai melalui masa pendaftaran, pengumuman seleksi administrasi CPNS 2023 dan PPPK berlangsung mulai hari ini 15 Oktober 2023. Hal tersebut merujuk pada penyesuaian jadwal seleksi CASN 2023 pada 9 Oktober 2023.

Liputan6.com, Jakarta Usai melalui masa pendaftaran, pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2023 dan PPPK berlangsung mulai hari ini 15 Oktober 2023. Hal tersebut merujuk pada penyesuaian jadwal seleksi CASN 2023 pada 9 Oktober 2023.

Pengumuman seleksi administrasi CPNS 2023 dan PPPK bisa dilihat melalui link sscasn.bkn.go.id.

Sedangkan hasil administrasi juga akan diikuti dengan masa sanggah dan jawab sanggah yang akan berlangsung hingga 23 Oktober. Terkait masa sanggah, pelamar akan diberikan kesempatan menyanggah selama tiga hari dan akan dijawab oleh masing-masing verifikator instansi melalui portal. 

"Perlu diketahui juga kalau masa sanggah bukan kesempatan memperbaiki berkas atau data yang salah diinput oleh pelamar, tetapi kesempatan untuk menyatakan bahwa data yang diinput sudah benar tetapi ada yang terlewat oleh verifikator instansi mengingat banyaknya pelamar yang mendaftar,” kata Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen.

Cara Cek Pengumuman Seleksi Administrasi CPNS 2023 dan PPPK 2023

Berikut cara cek hasil seleksi administrasi CPNS dan PPPK:

  1. Kunjungi laman https://sscasn.bkn.go.id/
  2. Klik 'Masuk'
  3. Login akun menggunakan NIK dan Password yang telah digunakan untuk mendaftar.
  4. Halaman akan memunculkan tampilan Resume Pendaftaran
  5. Bagi peserta yang dinyatakan lulus atau memenuhi syarat seleksi administrasi, akan muncul pemberitahuan "Selamat! Anda lulus tahap administrasi berkas" pada bagian bawah halaman .
  6. Apabila peserta dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi, maka akan muncul pemberitahuan "Mohon Maaf. Anda tidak lolos tahap administrasi karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar".
  7. Selanjutnya pelamar akan diberi alasan mengapa tidak lolos seleksi administrasi.
  8. Dokumen atau persyararatan yang membuat pelamar tidak lolos seleksi administrasi akan tertera keterangan "tidak memenuhi syarat (TMS)".
  9. Bagi peserta yang dinyatakan tidak lulus, akan mendapatkan kesempatan untuk mengajukan sanggah terhadap hasil seleksi CPNS 2023 dan PPPK.

Penyesuaian Jadwal Seleksi Penerimaan CPNS 2023

Ragam Ekspresi Para Peserta Tes CPNS
Ekspresi peserta saat mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk CPNS Kementerian Agraria Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di Kantor BKN Regional V, Jakarta, Senin (27/1/2020). Seleksi berlangsung 27-31 Januari 2020. (merdeka.com/Iqbal Nugroho)

Sebelumnya diberitakan, Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengeluarkan penyesuaian jadwal pelaksanaan seleksi pada 9 Oktober 2023.

Penyesuaian jadwal pelaksanaan seleksi CASN 2023 berkaitan dengan tingginya trafik pendaftaran pada sistem SSCASN yang berdampak terhadap portal pendaftaran seleksi CASN 2023.

Adapun penyesuaian jadwal pelaksanaan seleksi CASN 2023 juga berlaku bagi pendaftar CPNS dan PPPK.

Penyesuaian Jadwal Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) TA 2023:

  • Pengumuman seleksi 19 September - 3 Oktober 2023
  • Pendaftaran Seleksi 20 September - 11 Oktober 2023
  • Seleksi administrasi 20 September - 14 Oktober 2023
  • Pengumuman hasil seleksi administrasi 15 - 18 Oktober 2023
  • Masa sanggah 19 - 21 Oktober 2023
  • Jawab sanggah 19 - 23 Oktober 2023
  • Pengumuman pasca sanggah 22 - 28 Oktober 2023
  • Penarikan data final 29 - 31 Oktober 2023
  • Penjadwalan SKD CPNS 1 - 4 November 2023
  • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS 5 - 8 November 2023
  • Pelaksanaan SKD CPNS 9 - 18 November 2023
  • Pengolahan nilai SKD CPNS 16 - 19 November 2023
  • Pengumuman hasil SKD CPNS 20 - 22 November 2023
  • Masa sanggah 23 - 25 November 2023
  • Jawab sanggah 23 - 27 November 2023
  • Pengolahan nilai SKD CPNS hasi sanggah 26 - 30 November 2023
  • Pengumuman pasca sanggah 27 November - 2 Desember 2023
  • Pelaksanaan SKB CPNS non CAT 3 - 22 Desember 2023
  • Pemetaan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT (input lokasi SKB) 3 - 5 Desember 2023
  • Pemilihan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh peserta seleksi 6 - 8 Desember 2023
  • Penarikan data final 9 - 10 Desember 2023
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT 11 - 12 Desember 2023
  • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB CPNS dengan CAT 13 - 15 Desember 2023
  • Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT 16 - 22 Desember 2023
  • Integrasi nilai SKD dan SKB 23 Desember 2023 - 4 Januari 2024
  • Pengumuman kelulusan 5 - 12 Januari 2024
  • Masa sanggah 13 - 15 Januari 2024
  • Jawab sanggah 13 - 19 Januari 2024
  • Pengolahan nilai seleksi hasil sanggah 15 - 20 Januari 2024
  • Pengumuman kelulusan pasca sanggah 16 - 22 Januari 2024
  • Pengisian DRH NIP CPNS 23 Januari - 21 Februari 2024
  • Usul penetapan NIP CPNS 22 Februari - 22 Maret 2024 

 

Penyesuaian Jadwal PPPK 2023

Tes SKD CPNS 2021
Peserta Tes SKD CPNS 2021 Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi di Secaba Rindam III Siliwangi, Bandung, Jawa Barat pada Kamis, 30 September 2021.

Adapun penyesuaian jadwal penerimaan pegawai dengan perjanjian kerja (PPPK) TA 2023 berikut ini:

 • Pengumuman seleksi 19 September - 3 Oktober 2023

• Pendaftaran seleksi 20 September - 11 Oktober 2023

• Seleksi administrasi 20 September - 14 Oktober 2023

• Pengumuman hasil seleksi administrasi 15 - 18 Oktober 2023

• Masa sanggah 19 - 21 Oktober 2023

• Jawab sanggah 19 - 23 Oktober 2023

• Pengumuman pasca sanggah 22 - 28 Oktober 2023

• Penarikan data final 29 - 31 Oktober 2023

• Penjadwalan seleksi kompetensi 1 - 4 November 2023

Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi kompetensi 5 - 8 November 2023

• Pelaksanaan seleksi kompetensi 10 November - 4 Desember 2023

• Pelaksanaan seleksi kompetensi teknis tambahan 15 November - 6 Desember 2023

• Pengolahan nilai seleksi kompetensi 30 November - 9 Desember 2023

• Pengumuman kelulusan 6 - 15 Desember 2023

• Pengisian DRH NI PPPK 16 Desember 2023 - 14 Januari 2024

• Usul penetapan NI PPPK 15 Januari - 13 Februari 2024

Infografis Lowongan Besar-besaran CPNS dan PPPK 2019
Infografis Lowongan Besar-besaran CPNS dan PPPK 2019. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya