Liputan6.com, Jakarta Harga BBM di sejumlah SPBU maulai hari ini 1 November 2023 turun. Perlu dicatat, harga BBM terbaru yang turun ini untuk jenis non-subsidi di SPBU Pertamina, Shell, dan BP-AKR.
Penurunan harga BBM non-subsidi ini memang sering dilakukan setiap bulan atau dua minggu sekali tergantung dari harga minyak dunia. Pergerakan harga BBM jenis ini, dinilai Pemerintah juga tak terlalu mempengaruhi angka inflasi.
Baca Juga
Liputan6.com merangkum perbandingan harga BBM di SPBU Pertamina, Shell, dan BP-AKR. Lantas, siapa yang paling murah?
Advertisement
1. Harga BBP Pertamina
Dilansir dari laman resmi Pertamina, Selasa (31/10/2023), harga BBM Pertamina untuk jenis Pertamax resmi turun menjadi Rp 13.400 jika dibandingkan dengan periode Oktober 2023 yang dijual Rp 14.000 per liter. Harga ini berlaku untuk wilayah Jabodetabek, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur.
Sementara harga pertamax untuk wilayah Aceh, Bali, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur turun menjadi Rp 13.700 per liter.
Selain itu, Pertamax Turbo juga mengalami penurunan menjadi Rp 15.500 per liter dari sebelumnya Rp 16.600 per liter. Lalu, harga BBM Dexlite juga turun menjadi Rp 16.950 per liter dari sebelumnya Rp 17.200 per liter.
Harba BBM turun juga terjadi untuk harga Pertamina DEX menjadi Rp 17.750 per liter dari sebelumnya Rp 17.900 per liter.Â
Pertamina juga menawarkan BBM jenis baru yaitu Pertamax Green 95. Pertamax ini adalah BBM yang ada kandungan ethanol. Saat ini Pertamax Green 95 baru dijual terbatas yaitu di DKI Jakarta dan Jawa Timur. Untuk harga Pertamax Green 95 dibanderol Rp 15.000 per liter.
Berikut Daftar Harga BBM Pertamina 1 November 2023
Harga BBM Pertalite
Seluruh Indonesia Rp 10.000 per liter
Harga BBM Pertamax (RON 92)
- Rp 13.100 (Free Trade Zone/FTZ Batam)
- Rp 12.600 (FTZ Sabang)
- Rp 13.700 (Aceh, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur)
- Rp 13.400 per liter (Jabodetabek, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur)
- Rp 14.000 per liter (Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka-Belitung, Lampung, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat)
- Rp 14.300 per liter (Riau, Kepulauan Riau, Kodya Batam (FTZ), Bengkulu)
Dexlite (CN 51)
- Rp 15.300 per liter (FTZ Sabang)
- Rp 16.100 per liter (FTZ Batam)
- Rp 16.950 per liter (Aceh, Jabodetabek, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur)
- Rp 17.300 per liter (Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka-Belitung, Lampung, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat)
- Harga BBM Dexlite Rp 17.650 per liter (Riau, Kepulauan Riau, Kodya Batam (FTZ), Bengkulu)
2. Harga BBM Shell
Harga BBM Shell untuk wilayah Jawa mengalami penurunan harga antara lain Shell Super kini dibanderol Rp 14.360 per liter dari sebelumnya Rp 15.380 per liter.
Kemudian, Shell V-Power menjadi Rp 15.270 per liter dari sebelumnya Rp 16.350 per liter, Shell V-Power Diesel menjadi Rp 17.780 per liter dari sebelumnya Rp 17.920 per liter, dan Shell V-Power Nitro+ menjadi Rp 15.590 per liter dari sebelumnya Rp 16.730 per liter.
Harga BBM Shell untuk Pulau Jawa:
- Shell Super: Rp 15.380
- Shell V Power: Rp 16.350
- Shell V Power Diesel: Rp 17.920
- Shell V Power Nitro+: Rp 16.730
Advertisement
3. Harga BBM BP-AKR
Dikutip dari laman perusahaan, Rabu (1/11/2023), harga BBM BP-AKR untuk jenis BP 92 dihargai Rp 14.360 dari sebelumnya Rp 14.580 per liter.BP Ultimate kini dibanderol Rp 15.270 per liter dari sebelumnya Rp 16.350 per liter.
Kemudian, harga BP Diesel saat ini menjadi Rp 16.980 per liter dari sebelumnya Rp 17.240 per liter.
Harga BBM BP-AKR:
- BP 92: Rp 14.580
- BP Ultimate: Rp 16.350
- BP Diesel: Rp 17.240