Hypefast Buka Lowongan Kerja, Ada Fasilitas Makan Siang dan Jam Kerja Fleksibel

Lowongan kerja kali ini datang dari PT Hypefast Karya Nusantara. Perusahaan ini merupakan perusahaan yang bergerak untuk berinvestasi pada brand fashion startup.

oleh Muhammad Jibril Razky Kamal diperbarui 21 Mar 2024, 07:00 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2024, 07:00 WIB
Hypefast
Logo Hypefast... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Terdapat lowongan kerja di PT Hypefast Karya Nusantara. Menariknya, perusahaan yang menawarkan lowongan kerja ini menawarkan jam kerja yang fleksibel kepada para calon karyawan. 

Untuk diketahui, Hypefast Karya Nusantara adalah perusahaan yang bergerak untuk berinvestasi pada brand fashion startup. Perusahaan yang didirikan oleh eks-petinggi berbagai perusahaan besar ini menyediakan penanaman modal kepada perusahaan ritel yang tersebar di kota-kota besar seperti Jakarta, Bangkok, Kuala Lumpur, dan Singapura, serta ekosistem ritel bagi startup brand fashion. 

Dikutip Liputan6.com, Kamis (21/3/2024), perusahaan ini membuka satu posisi. Berikut ini kualifikasi dan deskripsi pekerjaan:

Principal Sales Executives

Kualifikasi:

  • Laki-laki/Perempuan
  • Pendidikan minimal Diploma
  • Pengalaman sebagai Pemimpin Tim Penjualan minimal 4 tahun 
  • Memiliki keterampilan kepemimpinan dan komunikasi yang kuat 
  • Sangat proaktif dan bertanggung jawab dalam melakukan koordinasi dengan tim baik untuk pelaksanaan program penjualan/pemasaran 
  • Jujur & dapat dipercaya serta berintegritas
  • Mampu bekerja dengan tim

Deskripsi Pekerjaan:

  • Bertanggung jawab mencapai target penjualan yang ditetapkan oleh Distributor dan mengarahkan salesman Distributor dalam melakukan penerapan branding yang terstandar
  • Menjadi pemimpin bagi seluruh salesman Distributor dalam hal taktik penjualan Cessa yang efektif, dan standarisasi SOP 7 langkah panggilan Cessa di pasar
  • Bertanggung jawab untuk mengkomunikasikan program Penjualan atau Pemasaran apa pun

Fasilitas yang Akan Didapatkan: 

  • Makan siang dan snack gratis
  • Pelatihan yang bervariatif
  • Asuransi kesehatan yang memadai
  • Jam kerja yang fleksibel 

Posisi penempatan di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat sehingga mudah dijangkau dengan transportasi umum.

Jika merasa telah memenuhi kriteria yang dijelaskan sebelumnya serta tertarik untuk bekerja di bidang marketing fashion, anda dapat melamar di laman:www.hypefast.id. Good luck! 

Bank BTN Buka Lowongan Kerja 2024, Berikut Kualifikasinya

Lowongan Pekerjaan
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)... Selengkapnya

Sebelumnya, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (Bank BTN) membuka lowongan kerja terbaru bulan ini di bidang staff perbankan. Posisi yang dibuka saat ini adalah General Banking Staff (GBS).

Berdasarkan informasi situs resmi perusahaan, Bank BTN adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dibidang Perbankan. Bank BTN berkomitmen menjadi Bank yang melayani dan mendukung pembiayaan sektor perumahan melalui tiga produk utama, perbankan perseorangan, bisnis dan syariah.

Bank BTN juga melakukan optimalisasi pemanfaatan sumber daya yang dimiliki Perusahaan untuk menghasilkan jasa yang bermutu tinggi dan berdaya saing kuat untuk mengejar keuntungan guna meningkatkan nilai Perusahaan dengan menerapkan prinsip Perseroan Terbatas.

Batas pendaftaran untuk lowongan kerja ini sampai hari ini 18 Maret 2024. Informasi terkait lowongan dan pendaftaran dapat diakses melalui website https://recruitment. btn.co.id/

Adapun kualifikasi yang dibutuhkan untuk melamar lowongan kerja sebagai General Banking Staff (GBS), sebagai berikut:

  • Minimal pendidikan S1
  • Memiliki IPK minimal 3.00 dari skala 4,00
  • Belum menikah
  • Usia maksimal 24 tahun (belum berulang tahun ke-25 per 31 Desember 2024)
  • Berkewarganegaraan Indonesia
  • Berpenampilan Menarik
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya