Rupiah Tertekan Hari Ini, Dipatok 16.210 per USD

Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Selasa tertekan setelah rilis pertumbuhan China kuartal II-2024 yang lebih rendah dari perkiraan.

oleh Septian Deny diperbarui 16 Jul 2024, 10:21 WIB
Diterbitkan 16 Jul 2024, 10:20 WIB
Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Menguat
Teller menunjukkan mata uang rupiah di bank, Jakarta, Rabu (22/1/2020). Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo mengatakan penguatan nilai tukar rupiah yang belakangan terjadi terhadap dolar Amerika Serikat sejalan dengan fundamental ekonomi Indonesia dan mekanisme pasar. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Selasa tertekan setelah rilis pertumbuhan China kuartal II-2024 yang lebih rendah dari perkiraan.

Pada awal perdagangan Selasa pagi, kurs rupiah melemah 40 poin atau 0,24 persen menjadi 16.210 per dolar AS dari sebelumnya sebesar 16.170 per dolar AS.

"Rupiah diperkirakan akan tertekan terhadap dolar AS setelah data pertumbuhan ekonomi China serta data perdagangan Indonesia yang lebih lemah dari perkiraan yang dirilis kemarin," kata Analis Mata Uang Lukman Leong dikutip dari Antara, Selasa (16/7/2024).

Pertumbuhan ekonomi China pada kuartal II-2024 tercatat sebesar 4,7 persen, di bawah perkiraan yang sebesar 5,1 persen, dan lebih kecil dari pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) pada kuartal I-2024 yang sebesar 5,3 persen.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), neraca perdagangan Indonesia terus mengalami surplus hingga 50 bulan beruntun sejak Mei 2020, dengan nilai keuntungan di periode Juni 2024 sebesar 2,39 miliar dolar AS.

Namun, capaian tersebut lebih rendah dibandingkan ekspektasi pasar sebesar 2,98 miliar dolar AS.

Lukman memperkirakan rupiah bergerak di rentang 16.125 per USD sampai dengan 16.225 per USD.

Rupiah Loyo Lagi

FOTO: Akhir Tahun, Nilai Tukar Rupiah Ditutup Menguat
Karyawan menunjukkan uang rupiah dan dolar AS di Jakarta, Rabu (30/12/2020). Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup menguat 80 poin atau 0,57 persen ke level Rp 14.050 per dolar AS. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Sebelumnya, Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Senin melemah menjelang Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (RDG BI) pada 16-17 Juli 2024.

Pada awal perdagangan pagi, rupiah turun 13 poin atau 0,08 persen menjadi 16.150 per dolar AS dari sebelumnya sebesar 16.137 per dolar AS.

"Rencana penurunan suku bunga dari Bank Indonesia yang kemungkinan masih menunggu penurunan suku bunga The Fed (bank sentral Amerika Serikat)," kata analis Bank Woori Saudara Rully Nova dikutip dari Antara, Senin (15/7/2024). 

Pasar menantikan pemangkasan suku bunga BI-Rate. Dalam RDG BI sebelumnya pada 19-20 Juni 2024, Bank Indonesia memutuskan untuk mempertahankan BI-Rate sebesar 6,25 persen, suku bunga Deposit Facility sebesar 5,50 persen, dan suku bunga Lending Facility sebesar 7 persen.

Rully menuturkan rupiah hari ini diperkirakan masih menguat namun dengan volatilitas yang tinggi terhadap dolar AS pada kisaran 16.080 per dolar AS sampai dengan 16.140 per dolar AS.

Peluang penguatan rupiah dipengaruhi oleh faktor eksternal berupa tren penurunan imbal hasil (yield) obligasi Amerika Serikat (AS) dan penurunan data inflasi. Namun, penguatan tersebut dibatasi oleh isu politik penembakan calon presiden AS.

 

Rupiah Perkasa Lawan Dolar AS, Sentuh Segini Sekarang

Hari Ini Rupiah Kembali Melemah Tembus Rp16.413 per Dolar AS
Bank Indonesia (BI) menegaskan akan memastikan keseimbangan supply dan demand di tengah pelemahan nilai tukar rupiah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Pekan lalu, Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Jumat pagi menguat 40 poin atau 0,24 persen menjadi 16.155 per dolar AS dari sebelumnya rupiah sebesar 16.195 per dolar AS.

Penguatan rupiah ini terjadi setelah rilis data inflasi Amerika Serikat (AS) yang lebih rendah.

"Indeks Harga Konsumen (IHK) AS pada Juni 2024 mencatat deflasi sebesar 0,1 persen month on month (mom), lebih rendah dibandingkan ekspektasi konsensus yang memperkirakan inflasi sebesar 0,1 persen mom," kata Kepala Ekonom Bank Permata Josua Pardede diktuip dari ANTARA, Jumat (12/7/2024).Josua menuturkan deflasi pada Juni 2024 merupakan deflasi pertama sejak tahun 2020.

Secara tahunan, inflasi AS turun menjadi 3 persen year on year (yoy), di bawah perkiraan sebesar 3,1 persen yoy dan lebih rendah dari inflasi tahunan pada bulan Mei 2024 sebesar 3,3 persen yoy.

Selain itu, inflasi inti juga tercatat menurun menjadi 3,3 persen yoy dari 3,4 persen yoy. Ia mengatakan, data IHK yang lebih rendah dari perkiraan menunjukkan perkembangan disinflasi yang konsisten di AS, meningkatkan kemungkinan penurunan suku bunga pada September 2024, sehingga semakin mendorong sentimen risk-on di pasar.

Investor terus mempertahankan ekspektasi mereka mengenai dua kali penurunan suku bunga kebijakan pada tahun 2024. Sentimen tersebut mendorong pelemahan dolar AS pada Kamis malam.

 

Beda Rupiah 1998 dengan 2018 terhadap Dolar AS
Infografis Beda Rupiah 1998 dengan 2018 terhadap Dolar AS. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya