Selangkah Lagi Muenchen Jadi Juara, ini Jawab Guardiola

"Kami seharusnya bisa mengeksploitasi sektor sayap lebih jauh lagi, tidak terlalu fokus ke tengah," ujar Guardiola

oleh Jefry Leonard diperbarui 16 Mar 2014, 14:00 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2014, 14:00 WIB
Josep Guardiola (© AFP 2008)
Barcelona's new coach Pep Guardiola talks on June 17, 2008 during his official presentation at the Camp Nou in Barcelona. AFP PHOTO / LLUIS GENE.

Liputan6.com, Muenchen: Pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola mengaku tak terlalu memikirkan kapan timnya dapat meraih gelar juara Bundesliga musim ini. Seperti yang diketahui, Muenchen masih berada di puncak klasemen dengan keunggulan 23 poin dari peringkat kedua, Borussia Dortmund.

The Bavarian berpeluang meraih gelar ke-24 Bundesliga sepanjang sejarah klub pada pekan depan. Hal itu dapat dipastikan jika Muenchen menang atas Mainz dan Dortmund atau Schalke menelan kekalahan.

Walaupun berada di atas angin, Guardiola tidak terlalu mempedulikan kapan Bayern akan menyegel gelar juara.

"Tidak penting kapan kami meraih gelar juara karena yang penting sekarang adalah mempertahankan level permainan terbaik," ungkap Guardiola seperti yang dikutip dari Goal, Minggu (16/3/2014).

Di sisi lain, mantan pelatih Barcelona itu masih belum puas dengan performa timnya dan mengeluarkan kritik pada para pemain yang tidak menjalankan instruksinya dengan baik.

"Kami seharusnya bisa mengeksploitasi sektor sayap lebih jauh lagi, tidak terlalu fokus ke tengah," keluhnya.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya