Liputan6.com, Jakarta - Bosnia and Herzegovina memenangkan delapan dari sepuluh pertandingan, dan hanya kalah sekali di babak kualifikasi. Mereka melesakkan 30 gol yang merupakan tertinggi keempat dalam kualifikasi zona Eropa.
Dengan selisih gol, Bosnia mengungguli pesaingnya, Yunani, yang mengantongi poin sama, untuk mengamankan langkahnya ke Brasil 2014 sebagai penampilan pertamanya d Piala Dunia.
Kiprah di Piala Dunia
Piala Dunia 2014 di Brasil merupakan turnamen pertama yang diikuti Bosnia-Herzegovina. Hal ini lantaran negara pecahan Yugoslavia ini selalu gagal lolos babak penyisihan grup.
Pemain Bintang
Edin Dzeko lahir di Sarajevo, Yugoslavia, 17 Maret 1986. Ia merupakan seorang pemain sepakbola profesional berkebangsaan Bosnia-Herzegovina yang bermain sebagai penyerang untuk Manchester City F.C. di Liga Primer Inggris dan timnas Bosnia & Herzegovina.
Džeko memulai kariernya di klub Željezničar dari tahun 2003-2005.Selama di sana, ia bermain sebagai pemain tengah dan tidak begitu sukses dalam posisinya tersebut. Badannya dianggap terlalu tinggi dan kurang mumpuni dari segi teknik. Ia kemudian beralih menjadi striker dan pindah ke Teplice, VfL Wolfsburg dan terakhir Manchester City.
Debut Džeko bersama City terjadi pada pertandingan melawan Wolverhampton Wanderers pada 15 Januari. Pada 25 April 2011, Džeko mencetak gol pertamanya di Liga Primer Inggris ketika mengalahkan Blackburn Rovers 1-0 di Ewood Park.
Profil Bosnia-Herzegovina: Debut di Piala Dunia
Bosnia and Herzegovina memenangkan delapan dari sepuluh pertandingan, dan hanya kalah sekali di babak kualifikasi.
diperbarui 27 Mei 2014, 06:30 WIBDiterbitkan 27 Mei 2014, 06:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Media Sosial Justin Bieber Dibajak, Ibunda Prilly Latuconsina Merestui Anaknya Pacaran
Memahami Kepribadian ESFP: Si Penghibur yang Penuh Energi
Eksportir Wajib Simpan 100 Persen Devisa Hasil Ekspor Bakal Genjot Likuiditas Valas
Denza D9 Resmi Meluncur di Indonesia, Intip Harganya
BNI Cetak Laba Rp 21,5 Triliun pada 2024
Mengenal Lebih Dalam Kepribadian Zodiak Scorpio yang Misterius dan Penuh Daya Tarik
Korea Selatan Akan Rombak Pembatas Beton di Beberapa Bandara Usai Kecelakaan Jeju Air
Tafsir Mimpi Melihat Tikus Kecil, Benarkah Tanda Ada Masalah dalam Hidup?
Arti Lost Interest: Memahami Fenomena Kehilangan Minat dalam Hubungan
350+ Caption Liburan Bahasa Inggris untuk Postingan di Media Sosial
350 Caption Hujan Lucu untuk Menghibur Diri Saat Musim Penghujan
350+ Caption Ideas for Instagram: Aesthetic, Funny, and Inspiring