Ahok Yakin Jakmania Jaga Laga Persija Vs Persib

"Mereka nggak mungkin rusuh, saya kira. Nggak akan merusak taman juga," kata Ahok.

oleh Andi Muttya Keteng diperbarui 09 Agu 2014, 12:43 WIB
Diterbitkan 09 Agu 2014, 12:43 WIB
jakmania-galeri-2-131230c.jpg
Suporter Persija yang dijuluki Jakmania ini juga kompak menyalakan korek api untuk merayakan HUT Persija yang ke-85 (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah).

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama tak khawatir nantinya kembali terjadi kerusuhan antar pendukung Persija, The Jakmania, dengan pendukung Persib Bandung, Viking.

Laga pertandingan krusial antara Persija Jakarta dan Persib Bandung akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Minggu (10/8/2014) mendatang.

"Saya percaya sama Persija dan Jakmania. Mereka pasti bakal menjaga Jakarta, karena di sini kampung mereka," kata Basuki alias Ahok, di Balaikota Jakarta.

Lagipula, menurut mantan Bupati Belitung Timur itu, pihak kepolisian tidak akan memberi izin penyelenggaraan pertandingan di GBK apabila kedua belah pihak tidak memberi jaminan tak akan terjadi bentrok. Ahok juga meyakini personel polisi juga akan diturunkan untuk menjaga keamanan.

"Mereka nggak mungkin rusuh, saya kira. Nggak akan merusak taman juga," ujar politisi Partai Gerindra itu.

Polda Metro Jaya masih memproses izi pertandingan Persija dengan Persib digelar di Stadion Utama GBK. Dengan syarat, baik ketua dan pengurus Persib maupun Persija berkomitmen untuk menjamin suporter tidak melakukan tindakan anarkis. Ada sekitar 1.250 personel kepolisian yang akan dikerahkan untuk mengamankan laga tersebut.

Baca Juga:
Van Gaal Miliki Aura Seperti Alex Ferguson
Fans Wanita Rusia Dipaksa Bugil oleh Petugas Keamanan
Van Gaal Diyakini Bisa Keluar dari Bayang-bayang Ferguson

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya