Liputan6.com, Dusseldorf - Argentina sukses balas dendam atas kekalahan mereka di Final Piala Dunia 2014 dari Jerman. Tak tanggung-tanggung, Tim Tango membantai Juara Dunia 2014 itu dengan skor 4-2.
Bertanding di di LTU Arena, Dusseldorf, Jerman, Selasa (3/9/2014) atau Rabu dinihari WIB, sinyal kemenangan Argentina telah terlihat saat memimpin 2-0 di babak pertama. Sergio Aguero dan Erik Lamela sukses menuliskan namanya di papan skor.
Dua gol Argentina di babak pertama lahir dari kreasi pemain baru Manchester United, Angel Di Maria. Pemain termahal di Liga Inggris itu mengirim umpan matang yang sukses dikonversi dua rekannya menjadi gol.
Di babak kedua, Argentina yang ditangani pelatih baru Gerrardo Martino kembali menambah tabungan gol. Gol ketiga Argentina dicetak Federico Fernandez. Gol ini tercipta dari peluang yang kembali diciptakan Di Maria.
Pada menit 50, giliran Di Maria yang menceploskan bola ke gawang Jerman. Gol ini membuat Argentina unggul 4-0.
Jerman baru dapat mencetak gol di menit 52 melalui Andre Schuerrle. Dan di menit 78, Mario Gotze mengubah papan skor menjadi 2-4. Skor ini bertahan hingga pertandingan berakhir.
Baca Juga:
Drama 6 Gol, Argentina Ganti Gebuk Jerman
Jorge Mendes, Agen Super Dibalik Transfer 'Gila' MU
Model Seksi Spanyol: CR7 Tidak "Tahan Lama" di Ranjang
Lihat aksi Di Maria di bawah ini:
Video Aksi Spektakuler Pemain Termahal MU Jungkalkan Jerman
Di Maria mencetak tiga assist dan satu gol untuk membalas kekalahan Argentina atas Jerman di final Piala Dunia 2014.
Diperbarui 04 Sep 2014, 12:54 WIBDiterbitkan 04 Sep 2014, 12:54 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dealer Mercedes-Benz Gandeng PasarPolis, Tawarkan Asuransi Kendaraan Ramah Dikantong
Anwar Ibrahim Sambut Muhammadiyah: Nostalgia, Madani, dan Visi Bersama Malaysia-Indonesia
Arti Lailahaillallah Al Malikul Haqqul Mubin: Makna dan Keutamaan Dzikir Mulia
Nilai Transaksi Kripto Indonesia Melonjak 104 Persen diJanuari 2025
7 Buah Terbaik untuk Menjaga Kesehatan Selama Ramadan
Kolaborasi Conrad Bali dan Chef Ragil Merayakan Ragam Makanan Nusantara dari Aceh hingga Papua
Hadapi Banjir Jakarta, Pramono Anung Perintahkan Aktivasi Semua Pompa Air sampai Operasi Modifikasi Cuaca
3 Ruas Tol Gratis selama Mudik Lebaran 2025, Simak Daftarnya
Apa itu Refresh Rate 120 Hz di Layar Ponsel?
Real Madrid Coba Jegal Rencana Manchester United Rekrut Gelandang yang Sedang Naik Daun
Banjir Landa Bekasi, Ini Daftar Wilayah yang Terdampak
Korupsi Pertamina, Kejahatan Setara Pengkhianatan Negara