Balotelli Tak Akan 'Mudik' ke Italia

Oleh agennya, Balotelli disebut akan tetap bertahan di skuat Liverpool.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 25 Nov 2014, 12:42 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2014, 12:42 WIB
Mario Balotelli
Mario Balotelli (Getty Images)

Liputan6.com, Liverpool - Rumor soal kembalinya Mario Balotelli ke Liga Italia Serie A dibantah oleh agen sang pemain, Mino Raiola. Dengan tegas, ia mengatakan kalau Super Mario akan tetap membela Liverpool di musim ini.

"Kembali ke Serie A adalah hal yang mustahil," ucapnya seperti dikutip dari Daily Mail.

Sebelumnya Balotelli gencar dikaitkan dengan Napoli dan Inter Milan. Kedua klub tersebut kabarnya akan berusaha mendatangkan sang pemain di bursa transfer Januari 2015.

Napoli ingin memasangkan Balotelli dengan Gonzalo Higuain. Sedangkan Inter ingin memboyong pemain 24 tahun ini untuk kembali bekerja di bawah asuhan pelatih Roberto Mancini.

"Balotelli tak akan kembali. Bukan karena Mancini. Tapi karena alasan lain. Bahkan Naples (Napoli) juga. Ia tidak akan kembali ke Italia," tegas Raiola, agen Balotelli.

"Saat ini semuanya berjalan tidak baik. Namun ini adalah waktu yang harus dilewati. Balotelli masih cedera dan kami berharap dia dapat pulih dengan segera. Hubungannya dengan tim? segalanya masih berjalan dengan baik," ucapnya lagi.

Sejauh ini penampilan Balotelli belum membaik. Sejak didatangkan dari AC Milan, ia baru bisa mencetak dua gol untuk kubu The Anfield Gank.

 

Baca juga:

Kapten Arsenal Belum Bisa Terima Kekalahan dari MU

Prestasi Memburuk, Wenger Diancam Pemilik Klub

Filipina, Tim Underdog Calon Penguasa Sepakbola ASEAN

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya