Striker Andalan Stoke Diragukan Tampil Lawan MU

Bojan Krkic bakal absen melawan Manchester United karena mengalami cedera hamstring.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 01 Jan 2015, 00:51 WIB
Diterbitkan 01 Jan 2015, 00:51 WIB
Bojan Krkic
Bojan Krikic (AFP/Jose Luis Roca)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Stoke City bakal menjamu Manchester United di Britannia Stadium, Kamis (1/1/2015) malam WIB. Kabar buruk pun menimpa tim besutan Mark Hughes tersebut.

Striker Stoke City, Bojan Krkic yang tampil cemerlang beberapa minggu terakhir diragukan tampil menghadapi Setan Merah (julukan MU). Mantan pemain Barcelona itu mengalami cedera hamstring saat menghadapi West Bromwich Albion, akhir pekan lalu.

"Bojan bakal melakukan pemeriksaan sore ini (waktu Inggris). Sehingga dia diragukan tampil untuk pertandingan besok," ucap Hughes dikutip dari Soccerway.

http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com/medias/787534/original/011785400_1419993819-stoke_city_vs_Man_united.jpg

Bersambung ke halaman selajutnya ---->

Kehilangan Andalan

Kehilangan Andalan

Kehilangan penyerang berusia 24 tahun tersebut menjadi masalah besar bagi Stoke City. Pasalnya, Krkic mencetak dua gol selama Desember 2014.

"Absennya Bojan bisa menjadi kerugian besar untuk kami. Sebab, dia telah melakukan banyak pekerjaan bagus untuk kami," tegas ahli racik formasi berusia 51 tahun tersebut.

Selain Bojan, pemain Stoke City lainnya yang mengalami cedera, yakni Phil Bardsley, Dionatan, Stephan Ireland, Steve Sidwell, Peter Odemwingie dan Victor Moses.

Baca Juga:

Catatan Akhir Tahun: Duo Spanyol Rajai Eropa

Bayern Perkasa, Dortmund Melempem, Augsburg Mengejutkan!

"Hanya Torres Yang Diinginkan Simeone"

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya