Nasib Mantan Striker Spartak Moskow Ditentukan di Ciamis

Persib Bandung akan menentukan apakah merekrut Appollon Lemondzhava atau tidak lewat turnamen di Ciamis, 20-24 Maret mendatang.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 15 Mar 2015, 23:01 WIB
Diterbitkan 15 Mar 2015, 23:01 WIB
Appollon Lemondzhava
Apollon Lemondzhava, striker Persib Bandung (goal)

Liputan6.com, Cimahi - Meski bisa beradaptasi dengan cukup cepat, manajemen Persib Bandung enggan terburu-buru mengontrak Appollon Lemondzhava. Seperti diberitakan sebelumnya, mantan striker Spartak Moskow tersebut tengah menjalani seleksi bersama tim Maung bandung.

Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengatakan, sejak diberikan menu latihan ektra saat skuatnya bertandang ke Myanmar untuk menghadapi Ayeyawady United dalam lanjutan Piala AFC 2015, Apollon sudah mengalami perkembangan yang cukup baik.

"Progresnya cukup bagus. Baru kali ini lihat dalam sebuah pertandingan dan cukup baik. Harapannya (direkrut) ada, tapi sampai hari ini belum bisa ditentukan," kata pelatih yang akrab disapa Djanur itu kepada Liputan6.com di Cimahi, Minggu (15/3/2015).

Sebagai ujian terakhir, penyerang asal Georgia tersebut akan diboyong untuk mengikuti turnamen di Ciamis pada 20-24 Maret mendatang. Turnamen ini akan diikuti PSFC Ciamis, Persebaya Surabaya, dan Persib Bandung.

Rencananya, Djanur memasang Apollon sebagai starter pada dua pertandingan sebelum kick-off Indonesia Super League 2015 mendatang. "Dikasih kesempatan lagi. Cukup besar (untuk direkrut), nanti sudah pasti ke Ciamis kita bawa," ucapnya.

"Masih butuh pertandingan karena baru satu pertandinga. Namun, kerjasama dengan yang lain sudah bagus. Kita kasih kesempatan dua pertandingan di Ciamis," tutup Djanur.

Baca Juga:

Ronaldo Kalahkan Shakira

Pengakuan Pacar Baru CR7 & Keanehan Bercinta Alexis

Bersama Juventus, Morata Merasa Kian Pede

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya