Ketika Ronaldo Ingin Rekrut CR7

Sejak Januari lalu, Ronaldo menjadi salah satu pemilik terbesar Strikers.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 07 Apr 2015, 06:08 WIB
Diterbitkan 07 Apr 2015, 06:08 WIB
img_ronaldo-100511.jpg
Mantan penyerang Timnas Brasil Ronaldo Luis Nazario de Lima dalam sebuah seremoni di Sao Paulo, Brasil, 16 Februari 2011. AFP PHOTO/Mauricio LIMA

Liputan6.com, Florida - Kiprah Cristiano Ronaldo yang terus membuat sejarah bersama Real Madrid membuat banyak klub berminat padanya. Tak terkecuali klub MLS Fort Lauderdale Strikers milik legenda Brasil, Ronaldo Da Lima.

Sejak Januari lalu, Ronaldo menjadi salah satu pemilik terbesar Strikers. Mantan pemain berusia 38 tahun itu berambisi membawa sejumlah bintang besar sepak bola ke klubnya.

Padahal Strikers sendiri saat ini bermain di North American Soccer League. Atau kompetisi yang levelnya setingkat di bawah MLS.

"Langit adalah batas bagi Strikers. Klub ini akan menjadi besar di masa mendatang. Jadi kenapa tidak Ronaldo dan Lionel Messi bermain di sini," kata Ronaldo seperti dilansir Express.

"Tidak ada yang tak mungkin. Para pemain besar pasti ingin bermain di Selatan Florida karena kualitas hidupnya. Apalagi pertumbuhan sepak bola di AS tercepat kedua setelah Tiongkok," ujarnya menambahkan.

Baca Juga:

Cavani Ternyata Tidak Akrab dengan Ibrahimovic

Mourinho Pasang Badan Bela Fabregas

Dua Nomor Kembali Diandalkan PBSI di Singapore Open 2015

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya