Liputan6.com, Roma - AS Roma menang 2-0 atas tamunya Genoa pada lanjutan pertandingan Liga Serie A Italia di Stadion Olimpico, Minggu (3/5/2015). Dengan kemenangan ini Roma berhasil menyalip posisi Lazio di klasemen.
Giallorossi kini nangkring di posisi kedua dengan 64 poin. Roma unggul dua angka atas Lazio yang berada di bawahnya.
Roma bisa kembali ke posisi tiga jika Lazio berhasil mengalahkan Atalanta. Laga ini baru kick off setelah pertandingan Roma vs Genoa berakhir
Menghadapi Genoa, Roma menang berkat gol Seydou Doumbia dan Alessandro Florenzi. Doumbia dengan cerdik mengecoh dua pemain Genoa, sebelum menembak bola ke tiang dekat pada menit 35.
Ini adalah gol kedua Doumbia musim ini. Sementara Florenzi mencatatkan namanya di papan skor pada masa injury time.
Susunan Pemain
Roma: De Sanctis; Florenzi, Manolas, Astori, Torosidis; Pjanic, De Rossi, Nainggolan; Gervinho, Doumbia, Ibarbo
Genoa: Perin; Roncaglia, De Maio, Izzo, Tambe'; Rincon, Bertolacci, Kucka; Laxalt, Niang, Bergdich
Baca Juga
Kalah dari WBA, MU Catat Rekor Terburuk Sejak 1989
Video Pesta Delapan Gol Barcelona
Kenal Lebih Dekat Wasit dan Juri Duel Mayweather vs Pacquiao
Advertisement