Liputan6.com, Manchester: Manchester United (MU) sudah siap menyambar striker Napoli, Gonzalo Higuain. Seperti dilansir Football Italia, masa depan Higuain tak jelas karena nasibnya tergantung dari hasil laga Napoli vs Lazio yang berlangsung besok.
MU bakal bersaing dengan Arsenal dan Atletico Madrid yang juga sama-sama tertarik untuk menggaet mantan striker Real Madrid itu. Higuain diketahui masih tajam dan menjadi top skor untuk Napoli musim ini. Dia mencetak 27 gol dari 57 laga resmi Napoli.
Jika Napoli lolos ke Liga Champions musim depan, maka Higuain kemungkinan besar oleh Napoli. Laga melawan Lazio menjadi krusial karena Napoli wajib menang. Meski baka berpoin sama yaitu 65 jika menang, Napoli bakal rebut posisi tiga klasemen karena unggul head to head.
Laga nanti juga menjadi laga terakhir untuk pelatih Rafael Benitez bersama Napoli. Mantan pelatih Liverpool itu digadang-gadang bakal segera melatih Real Madrid musim depan.
Media Inggris mengabarkan jika manajer MU, Louis van Gaal sangat tertarik untuk memboyong Higuain. MU menyiapkan sekitar 60 juta euro atau 42 juta pounds.
Harga ini jauh dari klausul kontrak Higuain yang bernilai 100 juta euro. Belakangan, hubungan Higuain dengan Napoli meregang.
MU Siap Sambar Striker Napoli
Striker Napoli ini sedang galau dengan masa depannya di klub berjulukan "I Partenopei". Nasibnya tergantung duel Napoli vs Lazio besok.
Diperbarui 30 Mei 2015, 19:05 WIBDiterbitkan 30 Mei 2015, 19:05 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tumbuh 11%, BSI Catat DPK Rp 327,45 Triliun
BTN Salurkan Kredit Rp 357,97 Triliun sepanjang 2024
Chiki Fawzi Luncurkan Koleksi Fesyen yang Desainnya Terinspirasi Kebiasaan Harian Marissa Haque
Banjir Terjang Bandar Lampung, Ribuan Rumah Terendam dan 3 Orang Tewas
Blusukan ke Rumah Warga, Wapres Gibran Tampung Aspirasi Masyarakat Surakarta
Rasulullah SAW Mengungkap 3 Golongan Orang yang Akan Merugi, Siapa Mereka?
Fokus : Tebing 10 Meter di Jalur Perbukitan Lumajang Longsor, Menutup Sebagian Ruas Jalan
Menelisik Pengelolaan Uang Negara dan Pendirian Danantara
Fadli Zon Kunjungi Istana Kadriah Pontianak, Tekankan Pentingnya Pelestarian Budaya Nusantara
Alex Pastoor: Profesor Analisis yang Bidik Tiket Piala Dunia untuk Timnas Indonesia
VIDEO: Hari Kedua, Retret Kepala Daerah Diisi Materi Asta Cita hingga Sistem Pertahanan
Makan Bergizi Gratis hingga 3 Juta Rumah Bisa Jadi Peluang Perbankan?