Bayern Muenchen Vs Real Madrid Masih Tanpa Gol di Babak Pertama

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Bayern tampil agresif.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 06 Agu 2015, 02:29 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2015, 02:29 WIB
Real Madrid vs Bayern Muenchen
Real Madrid Vs Bayern Muenchen (Reuters / Jason Cairnduff)

Liputan6.com, Muenchen - Bayern Muenchen dan Real Madrid masih berbagi angka 0-0 di babak pertama dalam laga final Audi Cup 2015, Kamis (6/8/2015). Meski banyak peluang namun kedua tim belum bisa memanfaatkannya menjadi gol.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Bayern tampil agresif. Namun peluang pertama justru dimiliki Madrid melalui Toni Kroos. Sayang tendangan eks pemain Bayern itu meleset tipis dari gawang Manuel Neuer.

Madrid kembali punya peluang pada menit kesembilan. Tendangan setengah salto Sergio Ramos memanfaatkan sepak pojok Isco melambung di atas gawang.

Peluang pertama Bayern didapat pada menit ke-11. Tendangan keras David Alaba dari luar kotak penalti sukses dimentahkan Keylor Navas. Dan sundulan Philiipe Lahm memanfaatkan bola muntah tersebut masih jauh dari sasaran.

Bayern kembali mengancam gawang Madrid pada menit ke-27. Namun tendangan keras Douglas Costa dari sisi kanan pertahanan Madrid masih bisa diselamatkan oleh Ramos.

Pada menit ke-31 giliran Thomas Muller yang punya peluang. Tendangan kaki kanannya dari dalam kotak penalti memanfaatkan umpan satu dua melenceng tipis dari gawang yang dikawal Keylor Navas.

Muller kembali menebar ancaman bagi Madrid. Tendangan kerasnya dari luar kotak penalti membentur Ramos sehingga bola berbelok arah. Beruntung bola masih mengenai tiang gawang dan membuat Madrid belum kebobolan.

Peluang emas kembali diperoleh Bayern pada menit ke-43. Sayangnya tendangan keras Mario Gotze memanfaatkan umpan silang Douglas Costa sukses dimentahkan Navas. Hasil imbang 0-0 pun bertahan hingga turun minum.

Bayern (4-2-3-1): Neuer; Rafinha, Boateng, Benatia, Lahm; Xabi Alonso, Vidal; Costa, Gotze, Alaba; Muller.

Real Madrid (4-2-3-1): Keylor Navas; Carvajal, Pepe, Ramos, Marcelo; Kroos, Casemiro; Vazquez, Isco, Cheryshev; Jese.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya