Liputan6.com, Liverpool- Malapetaka terus menghampiri Liverpool di bulan Oktober ini. Setelah Joe Gomez, kini giliran penyerang Danny Ings divonis absen hingga akhir musim 2015-2016 akibat cedera ACL (anterior cruciate ligament).
Pemain 23 tahun itu mengalami cedera pada lututnya tersebut saat sedang berlatih pada hari Rabu (14/10/2015). Hasil pemeriksaan medis menunjukkan cedera yang dialami Ings sangat parah.
Ings harus naik meja operasi. Dia tidak akan bisa bermain paling tidak selama enam bulan. Dengan demikian fans Liverpool takkan bisa melihat aksi Ings lagi di musim ini.
Cedera ini jelas menjadi pukulan telak bagi Liverpool terutama manajer baru Jurgen Klopp. Ings tengah dalam bentuk penampilan terbaik. Dia membukukan tiga gol dari lima laga terakhir The Reds.
Absennya Ings membuat Liverpool bakal kekurangan stok pemain di lini depan. Bomber Christian Benteke juga sedang menjalani perawatan cedera.
Ings menjadi pemain Liverpool kedua yang mengalami cedera ACL pekan ini. Sebelumnya Gomez mengalami masalah serupa ketika membela Inggris U-21. Gomez juga menutup musim lebih dini. (Tho/Rco)
Satu Lagi Pemain Liverpool Akhiri Musim Lebih Awal
Ings mengalami cedera ACL saat sedang latihan.
Diperbarui 16 Okt 2015, 07:14 WIBDiterbitkan 16 Okt 2015, 07:14 WIB
Ekspresi Danny Ings setelah mencetak gol ke gawang Norwich City dalam laga Liga Premier Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, Minggu (20/9/2015). (Action Images via Reuters/Alex Morton)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Serangan Bom Mobil Tewaskan Jenderal Rusia, Kremlin Sebut Ukraina Bertanggung Jawab
VIDEO: Nggak Cuma Love Language, Kenali Juga Stress Language Kamu!
Gaji Rp 14 Juta Boleh Beli Rumah Subsidi, Simak Rincian Harga Terkini Rumah Subsidi!
Jadwal MPL ID S15 Hari Ini 26 April 2025: RRQ Hoshi Hadapi Dewa United, Evos Glory vs Bigetron Esports!
Top 3 Berita Bola: Manchester United Dapat Angin Segar Jelang Tantang Athletic Bilbao di Semifinal Liga Europa
Alasan Emotional Oranges Gandeng Jaehyun NCT di Lagu Barunya
Merawat Kecantikan Bikin Lyodra Ginting Tambah Percaya Diri, Akui Suka Pakai Body Lotion yang Wangi
Surprising Zodiac Signs Love Life Twists That Could Change Everything
7 Tunik Batik A-Line Cocok untuk yang Ingin Terlihat Ramping, Yuk Cari Referensimu di Sini
Kronologi Pembunuhan Mayat dalam Karung di Tangerang, Korban Dipukul Pakai Besi
Jelang Pemakaman Paus Fransiskus Hari Ini, Peti Jenazah Telah Disegel
5 Potret Model Rumah Kayu Sederhana di Desa Kekinian 2025, Hemat dan Murah