Liputan6.com, Jakarta: TA Musafri membuka kunci keberhasilan Sriwijaya FC hingga mencapai babak final Piala Presiden 2015. Menurutnya, kebersamaan tim di dalam dan luar lapangan menjadi modal Laskar Wong Kito menuju GBK menantang Persib Bandung, Minggu (18/10/2015) besok.
Sriwijaya pada Piala Presiden tergabung dalam Grup B. Mereka lolos sebagai juara grup setelah menang atas PSGC dan Persela dan takluk dari Arema Cronus.
Di babak perempat final, klub kebanggaan Sumatera Selatan itu melewati adangan Persebaya United. Walau kemenangan itu diraih setelah Persebaya United WO di leg kedua.
Pada babak semifinal, Sriwijaya juga menemui tantangan berat. Pasalnya mereka tidak bisa bermain di kandang sendiri karena kabut asap.
Meski demikian, anak asuh Benny Dollo itu menunjukkan mental yang luar biasa. Menahan imbang tuan rumah Arema Cronus dengan skor 1-1 di leg pertama, mereka menang 2-1 di leg kedua yang digelar di Solo.
"Rasa kekeluargaan di tim ini sangat luar biasa, mulai dari babak penyisihan hingga semifinal kemarin. Kami sangat enjoy bermain di sini, saling mendukung satu sama lain. itulah yang membuat kami semakin kuat di lapangan," ujar Musafri usai latihan di GOR Soemantri, Jumat (16/10/2015).
"Selain itu pelatih juga selalu berpesan agar selalu kerja keras, disiplin, dan memenangkan semua pertandingan. Kami sebagai pemain juga harus menjalani instruksi pelatih baik itu cara bertahan, menyerang, maupun transisi di lapangan." (Def/Rco)
Musafri Beber Kunci Sukses Sriwijaya di Piala Presiden 2015
Musafri mengungkapkan rasa kebersamaan membuat Sriwijaya semakin kuat di lapangan.
diperbarui 16 Okt 2015, 20:20 WIBDiterbitkan 16 Okt 2015, 20:20 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Besok Kamis 28 November 2024: Jakarta Pagi Hari Seluruhnya Berawan Tebal
Pasar Saham Asia-Pasifik Dibuka Beragam, Mengikuti Rekor Baru Wall Street
Ridwan Kamil Akan Antar Bahlil Lahadalia Mencoblos di TPS Sebelum Bertolak ke Bandung
Anies Baswedan: Pemimpin Jakarta Harus Merangkul Semua dan Minim Kontroversi
Berburu Motor Listrik Rp 6 Jutaan di GJAW 2024
To The Point, 3 Zodiak Ini Tak Takut dengan Percakapan yang Canggung
Pemerintah Israel Sanksi Surat Kabar Haaretz Karena Kritik Perang Sejak 7 Oktober 2023
Viral Guru SD Beri Hadiah pada Muridnya yang Buktikan Ada Sapi Makan Martabak
Harga Kripto 27 November 2024: Bitcoin Lanjutkan Penurunan
Harga Minyak Anjlok Dampak Kesepakatan Gencatan Senjata Israel-Lebanon
Gagal di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 Jadi Pelajaran Berharga bagi Timnas Basket Indonesia
Catat, 6 Tempat Makan Bubur Tinutuan Wajib Dicoba di Manado