Bintang Persib Harap Bobotoh Tidak Pesta di Jakarta

Perjuangan Persib bermain di Jakarta terbayarkan.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 18 Okt 2015, 23:45 WIB
Diterbitkan 18 Okt 2015, 23:45 WIB
20150926-Piala Presiden 2015-Persib vs PBFC
Firman Utina berduel dengan pemain-pemain PBFC (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Firman Utina punya permintaan khusus pada bobotoh yang hadir langsung mendukung Persib Bandung dalam final Piala Presiden 2015, Minggu (18/10/2015) di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. Ia ingin seluruh pendukung Persib tidak merayakan kemenangan di Jakarta.

Perjuangan Persib bermain di Jakarta terbayarkan. Mereka berhasil mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0.

Dua gol Maung Bandung yang dicetak Achmad Jufriyanto dan gol bunuh diri kiper Sriwijaya, Dian Agus membuat Persib berhasil menjuarai Piala Presiden. Sekaligus melengkapi gelar ISL yang mereka raih musim lalu.

"Buat bobotoh yang datang, terima kasih sudah tertib. Saya tahu Bobotoh cinta damai. Tapi saya minta kalian tahan euforia kemenangan ini," ucap Firman kepada Liputan6.com.

"Mari kita pesta di kota sendiri, di Bandung. Jangan mengundang gesekan. Kita harus lebih dewasa, jangan termakan konflik dan provokasi," dia menegaskan. (Cak/Vid)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya