Liputan6.com, Los Angeles: Legenda Liverpool yang kini memperkuat Los Angeles Galaxy, Steven Gerrard mengakui, dirinya bisa pensiun tahun depan. Saat ini, Gerrard terikat hingga Juli 2016.
"Tahun depan mungkin tahun terakhir saya sebagai pemain bola. Tahun depan, saya tidak ingin merasa seperti apa yang saya rasakan sekarang," kata Gerrard di Sports Mole.
Baca Juga
- Honda Tak Puas dengan Hukuman yang Didapat Rossi
- FIFA Rilis Hasil Kunjungan ke Indonesia
- Banding ke CAS, Rossi Boyong Mantan Pengacara Ferrari
Kekecewaan baru saja dialami Gerrard di musim pertamanya berkostum Los Angeles Galaxy. Galaxy baru saja terlempar dari babak play off Liga Amerika Serikat (MLS) karena kalah dari Seattle Sounders bulan lalu.
Namun demikian, Gerrard mengaku tak ingin mengakhiri musim bersama Galaxy tanpa gelar. "Saya suka tampil maksimal. Ini musim yang panjang dan saya baru datang ke sini empat bulan terakhir. Tetapi saya pasti akan lebih baik tahun depan," ujar Gerrard. (Jon/Rco)