Liputan6.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, rencananya akan diberangkatkan ke Italia dalam waktu dekat oleh manajemen tim berjuluk Maung Bandung tersebut.
Pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut akan menimba ilmu kepelatihan di Milan, Italia.
"Rencananya kurang tahu, mungkin kalau sepakbola kita masih seperti ini, tidak ada kompetisi ya sesegera mungkin sesuai janji beliau (Glen Sugita)," kata Djanur, Minggu (8/11/2015).
Alasan memilih negara juara Piala Dunia 2006 ini, lantaran gaya permaian sepak bola Italia mirip dengan yang diterapkannya di Persib Bandung.
"Karena bagaimanapun kita harus mengembangkan ilmu terus dan kebetulan beliau (Glen Sugita) ada akses kesana (Italia). Saya pikir karakteristik tidak jauh (dengan gaya permainan Persib," tuturnya.
Namun ada beberapa kekhawatiran yang dirasakan Djanur yaitu cuaca dan bahasa.
"Itu sulit karena sedikit yang berbahasa Inggris sama cuaca saya agak repot dengan dingin. Mudah-mudahan bisa adaptasi. Salah satu solusinya kita akan berdayakan anak karena ada disana anak saya namanya Marlina Nurjaman," pungkasnya. (Okn/Ian)
Pelatih Persib akan Berguru ke Italia
Gaya permaian sepak bola Italia mirip dengan yang diterapkannya di Persib.
diperbarui 09 Nov 2015, 07:08 WIBDiterbitkan 09 Nov 2015, 07:08 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Livoli Divisi Utama 2024: Raih MVP, Mediol Stiovanny Yoku Lengkapi Gelar Juara Petrokimia Gresik
Profil Armando Obet Oropa, Pemain Muda yang Dipanggil STY Memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
Catatan Blusukan Ridwan Kamil: Menjelajahi Jantung Jakarta, Menyentuh Aspirasi Warga
Menteri Rosan Segera Tindak Lanjuti Komitmen Investasi Rp 134,9 Triliun dari Inggris
Dharma-Kun Sapa Sejumlah Tokoh Masyarakat di Kalideres Sebelum Kampanye Akbar
7 Potret Ariel Noah Jadi Mekanik Motor Moge BMW, Tampil Macho
Ternyata Ini Alasan Gus Baha Sering Guyon saat Ngaji, Sitir Mbah Moen dan KH Nursalim
Kapolri Pastikan Pelaku Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan Dipecat dan Dipidana
Penulis Film Si Doel The Movie dan Si Doel Series, Hadir di Bedah Film Marbot UBSI Cengkareng
Bareskrim Berhasil Bekuk Buronan Judol di Filipina, Sahroni: Bukti Keseriusan!
Jadwal Bola Hari Ini Liga 1, Lengkap dengan Link Live Streaming
Berbaju Putih, Pramono-Rano Hadiri Kampanye Akbar di GBK Senayan