Liputan6.com, Serpong - Indonesia kembali menambah torehan emas pada ajang World Karate Championship WKF Junior, Cadet and U21 2015. Medali disumbang Faqih Karomi dari nomor Cadet Kumite Male -70kg.
Di babak final, Faqih berhadapan dengan wakil Spanyol, Marc Camacho Torres. Sempat sengit di awal pertarungan, Faqih akhirnya mengakhiri perlawanan Torres dengan skor 5-2.
"Yang saya bayangkan tadi hanyalah rasa yakin, ingin menang dan optimistis mau meraih gelar. Ini ajang dunia pertama saya," ucap Faqih usai pertarungannya di Indonesia Convention and Exhibition (ICE), Jumat (13/11/2015).
Kemenangan tersebut membuat Faqih ingin kembali mengharumkan nama bangsa di ajang internasional lainnya. "Berikutnya saya ingin mewakili Indonesia lagi di ajang internasional lainnya seperti SEA Games dan Asian Games," jelas Faqih.
Faqih baru pertama kalinya memenangkan medali emas pada ajang internasional. Kemenangan itu terasa lengkap karena pihak FORKI memastikan bocah asal Mataram itu akan mengikuti pelatnas jangka panjang.
"Ini baru pertama kalinya Faqih ikut ajang internasional dan dia berhasil menang. Tentu FORKI akan melakukan pembinaan dengan memasukannya dalam Pelatnas jangka panjang," ucap pelatih FORKI, Syamsudin.(Ton/Ian)
Kalahkan Spanyol, Bocah Mataram Sumbang Emas untuk Indonesia
Faqih ingin kembali mengharumkan nama bangsa di ajang internasional lainnya.
diperbarui 13 Nov 2015, 20:11 WIBDiterbitkan 13 Nov 2015, 20:11 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Artinya Positif: Memahami Makna dan Dampaknya dalam Kehidupan Sehari-hari
Seleksi Kompetensi PPPK 2024, Catat Tanggal Pelaksanaan dan Pahami Materi Ujiannya
Duel Sengit King Kobra 3,5 Meter Vs Ular Piton 1,5 Meter, Siapa yang Menang?
Gaya Mahal Anak-Anak Bobby Nasution Saat Jalan Bareng Jokowi Setelah Unggul Hitung Cepat Pilkada Sumut 2024
Tatkala Sunan Kalijaga Nekat Curi Tongkat Sunan Bonang, Kisah Walisongo
Cara Mengatasi Mata Merah: Panduan Lengkap dan Efektif
350 Quote Pantai Inspiratif untuk Caption Media Sosial
15 Kata-kata Menolak Tawaran Kerja yang Sopan dan Profesional
Menteri Israel Ungkap Rencana Menduduki Gaza dalam Jangka Panjang
Apa Itu Sifilis: Penyakit Menular Seksual yang Perlu Diwaspadai
6 Manfaat Bermain Golf untuk Kesehatan Fisik dan Mental
Habiburokhman Gerindra Bantah Ada 'Partai Cokelat' di Pilkada 2024