Liputan6.com, Jakarta - Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil tampil beda saat tampil dalam rangka HUT ke-20 Liputan6 SCTV, Senin (23/5/2016). Dia menjadi co-host Liputan 6 SCTV petang.
Salah satu aksi Kang Emil adalah mewawancarai si bocah ajaib Indonesia yang pandai mengolah Si Kulit Bundar, Tristan Alif. Kang Emil pun tampak kagum menyaksikan aksi juggling yang diperlihatkan Alif.
Baca Juga
- Terungkap, Penyebab Rio Haryanto Lambat di Tikungan
- Pendamping Rossi Kaget Suzuki Jadikan Iannone Pembalap Andalan
- 5 Wanita Cantik Ini Didekati Ronaldo Demi Lupakan Irina Shayk
Kang Emil lalu bertanya langsung kepada bocah yang dijuluki The Next Indonesian Messi tersebut. "Siapa pemain idola kamu?"
Alif pun menjawab: "Pemain Liverpool, Philippe Coutinho."
Tidak hanya bertanya kepada Alif, Kang Emil juga bertanya kepada Irvan Trianto, ayah Alif mengenai kendala Alif dalam upaya menimba ilmu di klub Spanyol, Getafe. "Bagaimana perkembangan Alif?" Kang Emil bertanya.
"Saat ini kami masih berupaya mempersiapkan Alif untuk ke Eropa. Kami masih berdiskusi dengan KBRI (Kedutaan Besar Republik Indonesia) di Spanyol," Irvan menjawab.
Seperti diketahui, Alif yang menyabet gelar Most Valuble Player (MVP) pada ajang Ajax International Camp 2014, memang sedang diincar klub asal Spanyol, Getafe.
Emil pun ikut mendoakan agar upaya Alif dan keluarga berjalan lancar. "Memang bila ingin menjadi pemain profesional, dia (Alif) harus berlatih di lingkungan yang profesional," kata Kang Emil.
Advertisement