Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung menggunakan Stadion baru Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai markas baru. Mantan Wali Kota Bandung, Dada Rosada meresmikan stadion ini pada 9 Mei 2013.
Stadion ini memiliki kapasitas 38 ribu tempat duduk dan menghabiskan biaya hingga Rp 545 miliar dengan kontraktor utama PT Adhi Karya rancangan kantor aristektur PT Penta Architecture.
Gedung stadion ini memiliki 4 lantai seluas 72 ribu meter persegi. Stadion ini dilengkapi Stadion ini dilengkapi dengan lapangan sepak bola, atletik, kantor, sirkulasi, tribun atap full keliling, servis, e-board, dan scoring board.
Advertisement
Berikut video kemegahan Stadion Gelora Bandung Lautan Api
Bandung Lautan Api