Liverpool Terancam Digusur, Klopp Tak Kecewa

Liverpool kini hanya unggul dua poin atas Chelsea.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 20 Nov 2016, 07:50 WIB
Diterbitkan 20 Nov 2016, 07:50 WIB

Liputan6.com, Southampton - Skor 0-0 yang tercipta saat berkunjung ke markas Southampton, Sabtu (19/11/2016), bukan hasil yang diinginkan Liverpool. Hasil pada pekan ke-12 Liga Inggris 2016/2017 di St Mary's Stadium itu malah membuat posisi Liverpool rawan.

Sejatinya, Liverpool yang memainkan trisula Sadio Mane, Philippe Coutinho, dan Roberto Firmino menciptakan banyak peluang sepanjang laga. The Reds mendominasi 65% penguasaan bola dan melepaskan 15 tendangan percobaan.

Sayang, tak ada satu pun peluang yang berbuah gol. Akibatnya, Liverpool gagal menjauh dari kejaran Manchester City. City yang menang 2-1 atas Crystal Palace kini merapat dengan hanya terpisah selisih gol.

"Dua hal yang paling penting dalam sepak bola adalah hasil dan kinerja. Hasilnya tak sempurna, tapi kinerja jauh lebih baik dari yang bisa kami harapkan. Babak pertama tak buruk, tapi jauh lebih baik di babak kedua. Jelas, Soton adalah salah satu tim terbaik di liga," kata Jurgen Klopp, pelatih Liverpool.

Tak hanya didekati City, Liverpool juga terancam dikudeta dari puncak klasemen Liga Inggris. Hal itu terjadi jika Chelsea menang atas Middlesbrough, Minggu (20/11/2016). Pasalnya, saat ini Chelsea hanya tertinggal dua poin dari Liverpool dan City.

"Saya sudah sering kehilangan permainan seperti ini, yakni ketika Anda jauh lebih baik dan punya lebih banyak peluang. Saya tidak senang, tapi baik-baik saja. Untuk tetap tinggal dalam permainan adalah kabar terbaik yang bisa kami dapatkan," tutur Klopp.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya