Liputan6.com, London- Nasib berbeda dialami dua wakil Inggris di Liga Champions, Leicester City dan Tottenham Hotspur. Leicester berhasil lolos ke babak 16 besar untuk pertama kalinya, sedangkan Tottenham harus menelan pil pahit tersingkir lebih awal.
Leicester memastikan diri lolos usai menang 2-1 atas Club Brugge di King Power Stadium. Kemenangan atas Brugge ini juga membuat Leicester menjadi juara Grup G meski masih tersisa satu laga lagi.
Baca Juga
The Foxes mengoleksi 13 poin berkat empat kali menang dan sekali imbang. Mereka unggul lima poin dari FC Porto yang berada di posisi kedua. Status juara grup didapat karena Porto cuma bermain imbang tanpa gol dengan FC Kopenhagen.
Bermain di kandang sendiri, Leicester memulai laga dengan sempurna. Pertandingan baru berjalan lima menit, Shinji Okazaki sudah bisa membuka keunggulan Leicester usai meneruskan umpan sialng Christian Fuchs.
Tim asuhan Claudio Ranieri menggandakan skor berkat penalti winger Riyad Mahrez di menit 30. Wasit memberikan hadiah penalti setelah Marc Albrighton dilanggar di kota terlarang.
Brugge bisa memperkecil ketertinggalan tujuh menit usai jeda melalui aksi individu menawan Jose Izquierdo. Namun mereka gagal mengejar satu gol lagi hingga pertandingan usai.
Sementara itu Tottenham tersingkir usai kalah 1-2 kala bertandang ke Stade Louis II melawan AS Monaco. Kekalahan ini membuat Spurs terpuruk di posisi tiga Grup E dengan empat angka.
Secara matematis Spurs memang masih bisa mengejar perolehan poin peringkat dua Bayer Leverkusen yang mengoleksi tujuh angka, namun karena kalah rekor head to head maka Son Heung Min cs dipastikan gagal lolos ke 16 besar. Monaco sendiri menjadi juara Grup E.
Spurs tampil buruk di laga ini. Gawang mereka sudah hampir bobol di babak pertama bila Hugo Lloris tidak menggagalkan penalti penyerang Radamel Falcao Garcia.
Pada menit 48, Monaco akhirnya bisa unggul lewat sundulan Djibril Sidibe. Penalti Kane empat menit kemudian membuat papan skor menjadi berimbang 1-1.
Sial bagi Spurs, semenit berselang, Monaco kembali unggul berkat tendangan kaki kiri Thomas Lemar.