Dua Target Persib Lawan PSM di Piala Presiden

Persib akan menjamu PSM di Piala Presiden 2017.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 06 Feb 2017, 06:36 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2017, 06:36 WIB

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung menargetkan kemenangan saat menjamu PSM Makassar dalam laga pembuka Grup C Piala Presiden 2017. Dan ada dua faktor yang membuat Tim Maung Bandung ingin mewujudkan targetnya.

Duel kedua tim raksasa ini akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (6/2/2017). Tentu laga ini sangat penting karena merupakan penampilan perdana kedua tim di Piala Presiden 2017.

"Pertama, memang Persib serius dalam mengikuti ajang ini dan berusaha tampil baik. Kedua, kami akan bermain di hadapan bobotoh sehingga harus maksimal," kata dia saat jumpa pers di Hotel Topas, Kota Bandung, Minggu (5/2/2017).

"Memang laga perdana selalu berat tapi kami sudah persiapkan semuanya dan kami akan berusaha untuk meraih hasil maksimal. Kuncinya kami tekankan kepada mental para pemain," katanya menambahkan.

Disinggung soal PSM Makassar, Herrie menjelaskan jika tim berjuluk Juku Eja tetap kuat meski dikabarkan tidak memboyong dua pemain andalannya yaitu Zulkifli Syukur dan Ferdinand Sinaga.

"Mereka tim kuat dilihat dari geliat transfer juga sangat agresif. Kami melihat PSM bukan dari satu dua pemain, mereka tim kuat dan pasti berusaha mengimbangi atau meraih kemenangan di markas Persib," ucapnya

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya