Kevin / Marcus Lolos ke Final All England

Di final All England, Kevin / Marcus menghadapi pasangan Tiongkok, Li Junhui/Liu Yuchen.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 12 Mar 2017, 01:09 WIB
Diterbitkan 12 Mar 2017, 01:09 WIB
Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon
Ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon menjaga asa Indonesia di All England Open 2017. Kevin / Marcus lolos ke final usai mengalahkan pasangan Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding, Minggu (12/3/2017). (Humas PP PBSI)

Liputan6.com, Birmingham - Kevin / Marcus menjaga asa Indonesia di All England Open 2017. Ganda putra Indonesia itu melangkah ke final usai menang rubber game 19-21, 21-13, dan 21-17 atas pasangan Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding.

Pada final All England yang berlangsung Minggu (12/3/2017) malam WIB, Kevin / Marcus menghadapi pasangan Tiongkok, Li Junhui/Liu Yuchen. Unggulan keenam itu menyingkirkan rekan senegaranya, Liu Cheng/Zhang Nan, 21-18 dan 21-14.

Bertanding di Barclaycard Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (12/3/2017) tengah malam WIB, Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon mengandalkan pukulan drive untuk meladeni Conrad/Kolding. Strategi ini pakai karena mereka kalah postur tubuh dan jangkauan.

Strategi cukup berjalan baik. Kevin / Marcus sempat unggul 11-8 di interval set pertama. Tetapi, Conrad/Kolding benar-benar bisa memanfaatkan keunggulan mereka. Unggulan kedelapan ini mampu berbalik memimpin dan memenangkan set pertama.

Di set kedua, Kevin / Marcus sempat tertinggal 0-4 akibat kesalahan yang mereka buat. Tetapi, secara perlahan mereka bisa mengejar poin Conrad/Kolding hingga hanya tertinggal 10-11.

Protes Conrad atas servis Kevin yang tidak digubris wasit menjadi angin segar bagi pasangan Indonesia. Mereka terus meraih poin dan merebut set kedua.

Pada set penentuan, Kevin / Marcus langsung memimpin 3-0. Namun, Conrad/Kolding bisa menyamakan skor sehingga laga kembali berlangsung sengit seperti dua set sebelumnya.

Saat skor 17-17, Kevin / Marcus tampil sangat konsisten. Hingga akhirnya pukulan dropshot menyilang Marcus tidak dapat dikembalikan Kolding. Kevin / Marcus menang dan lolos ke final All England.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Jaga Asa

Kevin / Marcus menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos ke final. Sebelumnya, pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir terhenti di semifinal usai dikalahkan Chris Adcock/Gabrielle Adcock.

Ini merupakan final Allengland bagi Kevin / Marcus. Sejauh ini, presitasi terbaik mereka di turnamen bulu tangkis tertua di dunia itu hanya sampai perempat final.

Tak hanya itu, kemenangan ini juga memperbaiki rekor pertemuan Kevin / Marcus dengan Conrad/Kolding. Dari tiga laga, mereka kini tertinggal 1-2.

 

 

 

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya