Liputan6.com, Bogor - Presiden Jokowi dipastikan bakal menyaksikan partai final Piala Presiden antara Arema FC melawan Pusamania Borneo FC di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (12/3/2017) malam WIB. Pengamanan ekstra ketat pun bakal dilakukan untuk menjamin keselamatan Jokowi.
Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Anton Charliyan mengatakan, pihaknya menurunkan 6100 personel untuk mengamankan partai final Piala Presiden edisi kedua. Pengamanan bakal terbagi menjadi dua kelompok.
"Para personel akan dibagi menjadi enam ring, mulai di dalam stadion, sekitar jalan, suporter, hingga di loket penjualan tiket," kata Anton kepada Liputan6.com, Sabtu (11/3/2017) malam.
"Khusus untuk partai final ada dua pengamanan, yakni sepak bola dan Bapak Presiden. Saya mohon semuanya bisa tertib untuk menjaga situasi dan kondisi," ujarnya menambahkan.
Anton juga mengatakan, untuk mencegah bentrok suporter, dirinya sudah meminta anggotanya untuk berbaur dengan para suporter. Dia menambahkan, Polda Jabar akan mengawal suporter Arema hingga Jawa Timur saat pulang dari Stadion Pakansari.
"Suporter PBFC mungkin akan datang hingga 2000 orang. Sedangkan Arema bisa 95 persen yang datang dari kapasitas stadion. Mungkin ditambah suporter Persija sebanyak 500 orang. Mereka akan kami kawal hingga Jawa Timur," katanya mengakhiri.
6100 Personel Amankan Final Piala Presiden PBFC Vs Arema FC
Presiden Jokowi akan hadiri Final Piala Presiden PBFC vs Arema FC
diperbarui 12 Mar 2017, 08:00 WIBDiterbitkan 12 Mar 2017, 08:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Politikus Senior PDIP: Presiden Prabowo Harus Perbaiki Tata Kelola Hukum, Jangan Ada Lagi Kriminalisasi
Indonesia Jadi Negara Pengguna Kripto Terbanyak ke-3 di Dunia
3 Kali Membaca Surah Al-Ikhlas Pahalanya Sama dengan Khatam Qur'an? Begini Pendapat Ulama Berdasar Hadis
Pelatih AC Milan Puji Marcus Rashford, Sinyal Segera Direkrut dari Manchester United?
Harga Cabai Pedes Banget, Tembus Rp 130 Ribu per Kg
350 Caption Bodo Amat untuk Hidup Lebih Tenang
PN Slawi Gelar Sidang Lokasi terkait Sengketa Tanah Nenek Danuri, Hasilnya?
Sinopsis Asmara Gen Z Lengkap dengan Link Streaming dan Jadwal Tayang, Jangan Lewatkan Kisah Romantisnya
Prabowo Sampaikan Program Prioritas saat Bertemu PM Jepang: Swasembada Pangan hingga Hilangkan Kelaparan di Indonesia
Balinale ke-18 Segera Digelar, Pemenangnya Bisa Masuk Oscar
Hanni NewJeans Dilaporkan Sebagai Imigran Ilegal di Korea Selatan, Masa Berlaku Visa Masih Jadi Misteri
10 Saham Top Gainers-Losers pada 6-10 Januari 2025