5 Wonderkid Inggris Paling Diburu di Bursa Transfer

5 wonderkid ini punya kemampuan yang membuat klub-klub berminat untuk merekrut mereka.

oleh Liputan6 diperbarui 02 Mei 2017, 10:00 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2017, 10:00 WIB
Ilustrasi Sepak Bola
Ilustrasi Sepak Bola

Liputan6.com, Jakarta - Belakangan ini, sepak bola Inggris mulai kembali bergairah dengan hadirnya sejumlah wonderkid bertalenta. Lima pemain muda ajaib ini diprediksi bakal jadi pemain yang paling diburu di bursa transfer musim panas nanti.

Salah satu klub dengan wonderkid mentereng yaitu Tottenham Hotspur. Klub asal London Utara ini menjadi pesaing kuat dengan Chelsea dalam perebutan gelar juara.

Hebatnya, Tottenham tidak banyak memiliki pemain bintang. Berkat polesan manajer Mauricio Pocchetino, Tottenham menjadi gudang buat pemain muda berbakat.

Siapa saja pemain muda ajaib di Liga Inggris yang bakal jadi buruan paling 'panas' di bursa transfer? Berikut rinciannya seperti dikutip sportskeeda:

1. Alex Oxlade-Chamberlain - Arsenal

alex oxlade-chamberlain
Gelandang Arsenal asal Inggris, Alex-Oxlade Chamberlain. (AFP/Justin Tallis)

Sejak Arsene Wenger kembali ke formasi 3-4-3 dalam beberapa pekan terakhir, Alex Oxlade-Chamberlain tampak seperti pemain yang terlahir kembali.  Dia akhirnya bisa tampil lebih regular sehinggga keluarkan kemampuan maksimal.

Dengan hanya tersisa satu tahun dalam kontraknya, pemain berusia 23 tahun itu sekarang jadi buruan Manchester United, Manchester City, Chelsea dan Liverpool.

Dia punya jenis kualitas yang jarang muncul. Chamberlain cepat, dan punya daya jelajah yang tinggi. Dia harus pindah ke klub lain untuk mengasah lagi kemampuannya.

Beberapa waktu lalu heboh Arsenal sudah sepakat menjualnya ke klub lain. Itu diumumkan twitter resmi Arsenal, tapi kemudian tiba-tiba diralat kembali.

2. Dele Alli

dele alli
Gelandang Tottenham Hotspur asal Inggris, Dele Alli. (dok. Tottenham Hotspur)

Alli saat ini menjadi contoh sistem pembinaan pemain muda Inggris yang berhasil. Pemain berusia 21 tahun itu bergabung dengan Tottenham Hotspur pada musim dingin 2015 dan segera kembali dipinjamkan ke klub lamanya, MK Dons.

Ketika kemudian kembali ke Tottenham Hotspur di musim panas, Alli tidak salah melangkah. Dia sekarang menjadi pemain paling menarik di Spurs, meski memiliki bakat lain seperti Harry Kane dan Christian Eriksen.

Alli adalah gelandang tengah yang suka menyerang dan bermain di belakang center-forward. Permainannya musim ini sangat gemilang dan kabarnya bakal direkrut oleh Real Madrid.

3. Ryan Sessegnon - Fulham

Ryan Sessegnon
Ryan Sessegnon (Mirror)

Sesegnon merupakan pemain termuda dalam daftar ini. Bukan tanpa sebab, dia baru berusia 16 tahun. Dia musim ini sukses menembus tim utama Fulham.

Sessegnon berposisi di bek kiri tetapi acap mendukung striker dan pemain sayap untuk overlap. Bukti lebih lanjut, dia telah mencetak tujuh gol musim ini.

Saat ini dia bernilai sekitar 10 juta pounds. Banyak yang berharap Sessegnon berada di klub Premier League musim depan. Meski belum terdengar ada klub yang berniat memboyong pemain muda ini.

Meski kabarnya, MU mulai tertarik untuk mendatang Sessegnon musim depan.

4. Tammy Abraham - Bristol City

Tammy Abraham
Tammy Abraham (AFP)

Jika Anda percaya pada pemain muda seperti Arsene Wenger atau Pep Guardiola, Anda tidak akan mengerti mengapa Antonio Conte ingin mendatangkan Romelu Lukaku di musim panas nanti. Ya, Lukaku adalah produk yang hampir sempurna, tapi saat ini Chelsea memiliki Tammy Abraham dan rasanya tidak perlu.

Pemain depan berusia 19 tahun itu telah bersinar bersama Bristol City musim ini dengan 26 gol di semua kompetisi. Dia bisa saja menggila lagi andai bergabung dengan Chelsea musim depan.

Ada laporan bahwa sejumlah klub Liga Inggris termasuk Everton dan Southampton mengejarnya. Tapi Chelsea sepertinya tak akan menjual. Opsi peminjaman paling masuk akal.

5. Luke Shaw - Manchester United

luke shaw
Bek Manchester United asal Inggris, Luke Shaw. (AFP/Wang Zhao)

Luke Shaw telah mengalami masa-masa sulit beberapa tahun bersama Manchester United. Namun dia masih berusia 22 tahun dan bisa  melakukan langkah besar yang benar.

Sederhana, kontraknya habis pada akhir musim depan dan klub lain akan siap untuk mengontraknya dengan bebas. Sebab banyak yang mengetahui dengan baik Shaw masih punya potensi.

Shaw adalah seorang bek kiri dan sangat cepat. Jika dia menemukan kembali bentuk permainannya seperti di Southampton, Anda bisa yakin bahwa klub-klub akan berbaris untuk menandatanganinya.

Namun, Luke Shaw juga dikenal mudah cedera. Saat MU diimbangi Swansea City akhir pekan kemarin, Shaw hanya tampil 10 menit. Ini membuat Jose Mourinho kembali berang.

I. Eka Setiawan

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya