MU Tekuk Celta Vigo, Mourinho Puji Tendangan Bebas Rashford

Manchester United mengalahkan Celta Vigo 1-0 berkat bantuan Marcus Rashford.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 05 Mei 2017, 09:00 WIB
Diterbitkan 05 Mei 2017, 09:00 WIB
Marcus Rashford
Aksi Marcus Rashford saat MU melawan Swansea di Old Trafford (AP/Martin Rickett)

Liputan6.com, Jakarta Gol Marcus Rashford ke gawang Celta Vigo bukan kebetulan. Menurut Manajer Manchester United (MU), gol yang bersarang ke gawang Sergio Alvarez tersebut merupakan buah dari kerja keras Rashford selama latihan.

MU menang 1-0 atas tuan rumah Celta Vigo pada leg pertama Europa League, Jumat dinihari WIB (5/5/2017). Gol kemenangan Setan Merah--julukan MU-- di Estadio Balaidas, lahir dari tendangan bebas Rashford pada menit ke-67.

Kemenangan ini tentu saja membuat langkah MU ke final semakin ringan. Sebab MU hanya butuh bermain imbang saat menjamu Celta di Old Trafford pada leg kedua mendatang. Satu kaki MU kini berada di final Europa League di Stockholm, 24 Mei 2017.

"Tendangan bebas itu soal kerja keras, dia berlatih setiap hari, dia suka melakukan sesuatu bila latihan resmi sudah berakhir. Saat rekan-rekannya meninggalkan lokasi, dia tinggal dan bekerja dengan asisten saya," kata Mourinho kepada Manchesterevening.

"Dia latihan keras, dia mengasah kemampuannya, dia sudah bekerja, dia suka kerja tambahan," ujar Mourinho.

Menghadapi Celta Vigo, Mourinho harus berpikir ekstra keras. Sebab sejumlah pemain andalannya, termasuk Zlatan Ibrahimovic tidak bisa tampil. Absennya Ibra juga membuat Rashford kebagian peran mengeksekusi tendangan bebas.

"Zlatan (Ibrahimovic) tidak di sini. Posisi tendangan bebas bukan favorit Paul Pogba, jadi dia mengambilnya," kata Mourinho.

"Itu tendangan bebas yang luar biasa sebab bola mengalir sangat cepat. Kiper sempat melakukan pergerakan, namun dengan kecepatan seperti itu mustahil membendungnya. Tendangan bebas bagus dan kiper mereka tidak bisa berbuat banyak."

Dibanding rekan satu timnya yang lain di MU, Rashford terbilang masih sangat muda. Usianya baru 19 tahun. Meski demikian, Mourinho melihat Rashford punya keinginan kuat untuk mengembangkan kemampuannya.

"Dia bocah 19 tahun yang tergila-gila pad sepak bola. Dia (Rashford) bocah yang saat latihan berakhir, dia akan tinggal selama satu setengah jam untuk mengasah kemampuan tendangan bebasnya," kata Mourinho.

 

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya