Liputan6.com, Turin - Striker Gonzalo Higuain menyebut kebersamaan sebagai kunci sukses Juventus mencapai tiga target musim ini. Pemain berusia 29 tahun itu juga meminta rekan-rekannya tenang menghadapi tantangan.Â
La Vecchia Signora masih terlibat persaingan Serie A, Coppa Italia, dan Liga Champions. Juventus berpeluang mengikuti jejak delapan klub Eropa yang pernah menjadi treble winners, atau kedua setelah Inter Milan melakukannya pada 2010.
Advertisement
Baca Juga
"Kami semakin dekat mewujudkan mimpi. Sekarang kami mesti mengerahkan segala kemampuan," kata Higuain, dikutip Football Italia.
Saat ini Juventus memimpin sembilan angka dari pesaing terdekat AS Roma pada perburuan takhta Serie A, dengan kompetisi tinggal menyisakan empat laga.
Mereka menghadapi Lazio pada final Coppa Italia dan memimpin 2-0 atas AS Monaco di semifinal Liga Champions.
Menurut Higuain, tantangan terbesar Juventus hadir di pentas Eropa. "Monaco sangat kuat. Mereka bisa membalikkan keadaan. Kami mesti tenang karena belum memenangkan apa pun," pungkas mantan pemain Napoli tersebut.