Persib Batal Pindah Kandang Lawan Persipura

Laga Persib kontra Persipura akan tetap digelar di Stadion Bandung Lautan Api.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 06 Mei 2017, 05:21 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2017, 05:21 WIB
Persib Bandung
Persib Bandung akant tetap menjamu Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (7/5/2017), dalam lanjutan Liga 1. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta Persib Bandung batal menggunakan Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, sebagai kandang saat menjamu Persipura Jayapura, Minggu (7/5/2017) besok.

General Coordinator Panpel Persib Bandung Budhi Bram Rachman mengatakan, pihaknya tidak memperoleh izin dari operator kompetisi yang menjadi syarat utama.

"Sebetulnya kita sudah pilih Jalak. Sudah ajukan ke polisi serta pengelola dan mendapat respons baik jika ingin menggunakan stadion melawan Persipura. Tapi, dari operator tidak bisa karena harus minimal H-7, jadi izin kepolisian juga nggak bisa," kata Budhi kepada Liputan6.com di Bandung, Jumat (5/7/2017).

Disinggung soal banyaknya keluhan terkait keamanan Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Budhi menuturkan jika pihaknya telah berkoordinasi dengan kepolisian. "Kita koordinasi dan antisipasi untuk meminimalisir hal yang tidak diinginkan. Segala keluhan bobotoh pasti kita tanggapi," ujar dia.

Budhi menambahkan, untuk laga kandang selanjutnya menghadapi Borneo FC pada 20 Mei mendatang, pihaknya tetap akan menggunakan Stadion Si Jalak Harupat.

"Nanti akan di Jalak lawan Borneo. Ini menjadi pelajaran buat kita dan persiapan administrasinya akan lebih lama serta tidak dadakan. Kita ingin gunakan Jalak karena berbagai alasan," ucap dia.

Persib saat ini menempati peringkat tiga klasemen sementara Liga 1 dengan 8 poin dari empat laga. Sedangkan Persipura di peringkat lima dengan terpaut satu angka.

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya