Liputan6.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp menegaskan timnya tak akan lengah dalam perburuan tempat di empat besar klasemen. Klopp mengatakan, timnya bakal habis-habisan.
Liverpool kini unggul empat poin dari peringkat kelima, Arsenal, yang mengoleksi 69 poin. The Reds yang saat ini ada di peringkat ketiga juga hanya unggul satu poin dari peringkat empat, Manchester City.
Advertisement
Baca Juga
Keunggulan itu tidak terlepas dari kemenangan telak 4-0 Liverpool atas West Ham, Minggu (14/5/2017). Gol-gol Liverpool tercipta berkat Philippe Coutinho (2), Daniel Sturridge, dan Divock Origi.
"Saya telah berada di sepak bola cukup lama untuk tahu bahwa kesalahan terbesar adalah menghitung poin yang belum Anda dapatkan," ujar Klopp seperti dilansir BBC.
Pada pertandingan terakhir, Liverpool akan menghadapi Middlesbrough di Anfield. Klopp tahu laga ini sangat penting mengingat para pesaing Liverpool seperti Arsenal dan Manchester City pastinya mengincar kemenangan di laga terakhir mereka.
Oleh karena itu, juru taktik asal Jerman ini mengatakan, para pemain Liverpool sudah siap untuk habis-habisan di partai tersebut. "Middlesbrough sudah tak punya kepentingan, tapi kami iya. Kami selalu tahu, kami harus bertarung hingga akhir musim dan itu bukan masalah," Klopp mengakhiri.