Striker Chelsea Kembali ke Atletico Madrid

Diego Costa membela Atletico Madrid periode 2012-2014 sebelum pergi ke Chelsea.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 01 Jul 2017, 21:15 WIB
Diterbitkan 01 Jul 2017, 21:15 WIB
Kebersamaan Diego Costa dengan Chelsea segera berakhir.
Kebersamaan Diego Costa dengan Chelsea segera berakhir. (Reuters/Eddie Keogh)

Liputan6.com, Madrid - Diego Costa selangkah lagi meninggalkan Chelsea untuk kembali bergabung dengan Atletico Madrid. Pemain berkebangsaan Spanyol itu akan berlatih bersama Antoine Griezmann dan kawan-kawan selagi klub menjalani hukuman embargo transfer.

Costa, yang mencetak 59 gol dari 120 penampilan bersama Chelsea, baru bisa membela Atletico Madrid ketika sanksi berakhir pada 2 Januari 2018.

Atletico Madrid sebelumya berencana meminjamkan Costa ke klub Tiongkok atau Brasil selama terkena hukuman. Namun, AS melaporkan, mereka membatalkan rencana tersebut mempertimbangkan beberapa hal.

Pelatih Diego Simeone merasa opsi terbaik adalah membiarkan Costa menetap dan membiasakan diri dengan rekan-rekan barunya. Meski Costa sempat membela Los Colchoneros periode 2012-2014, Simeone merasa anak asuhnya tetap butuh adaptasi.

Menerapkan taktik ini, Atletico berharap Costa langsung menyumbang banyak gol pada paruh kedua 2017/2018.

Masa depan Costa di Chelsea dalam tanda tanya menyusul pengakuannya beberapa waktu lalu. Dia mengaku mendapat pesan pribadi dari pelatih Antonio Conte, yang memberitahu dirinya tidak lagi dibutuhkan di Stamford Bridge.

Saksikan video menarik berikut:

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya