Bungkam Venus Williams, Muguruza Juara Wimbledon

Muguruza sempat kalah pada final Wimbledon 2015 dari adik Venus, Serena.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 15 Jul 2017, 22:15 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2017, 22:15 WIB
Petenis Spanyol, Garbine Muguruza, mengangkat trofi Wimbledon 2017. Dia mengalahkan Venus Williams 7-5, 6-0, pada final, Sabtu (15/7/2017).
Petenis Spanyol, Garbine Muguruza, mengangkat trofi Wimbledon 2017. Dia mengalahkan Venus Williams 7-5, 6-0, pada final, Sabtu (15/7/2017). (AP Photo/Tim Ireland)

Liputan6.com, London - Garbine Muguruza mengakhiri mimpi buruk di Wimbledon. Petenis asal Spanyol itu memenangkan edisi 2017 setelah mengalahkan Venus Williams 7-5, 6-0, Sabtu (15/7/2017).

Muguruza sebelumnya kalah pada final Wimbledon 2015. Ketika itu, petenis berusia 23 tahun tersebut dikalahkan adik Venus, Serena, 4-6, 4-6.

"Pertandingan berat. Dia petenis luar biasa. Saya tumbuh besar melihatnya bermain," kata Muguruza, dilansir BBC.

"Saya senang bisa menghadapinya di final. Saya sempat gugup. Tapi saya selalu bermimpi bisa menjuarai Wimbledon," sambungnya.

Muguruza berjaya setelah membalikkan kedudukan dari dua set point pada set pertama. Dia kemudian memenangkan sembilan game berikutnya untuk menundukkan Williams, yang berambisi menjadi juara tertua Wimbledon.

"Saya mencoba memberikan perlawanan terbaik. Namun, saya yakin bakal ada kesempatan berikutnya," ungkap Williams.

Dengan hasil ini, Muguruza menjadi petenis Spanyol kedua yang memenangkan Wimbledon. Dia mengikuti jejak pelatihnya, Conchita Martinez (1994).

Saksikan video menarik berikut:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya