Jamu Persiba, Persija Tampil dengan Kekuatan Penuh

Tujuh pemain yang sempat absen sudah bisa memperkuat Persija saat menjamu Persiba di pekan ke-19 Liga 1.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 11 Agu 2017, 22:50 WIB
Diterbitkan 11 Agu 2017, 22:50 WIB
Stefano Cugurra Teco
Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Liputan6.com, Bekasi - Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco memastikan timnya bakal tampil dengan skuat terbaiknya saat menjamu Persiba Balikpapan pada pekan ke-19 Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Sabtu (12/8/2017) sore WIB.

Ini setelah tujuh pemain Persija yang semula absen siap kembali memperkuat tim. "Kita baru balik dari Barito dan langsung latihan. Kondisi sekarang lebih bagus daripada saat kami menghadapi Barito tanpa tujuh pemain. Pertandingan besok akan lebih komplet melawan Balikpapan," kata Teco dalam konfrensi pers di Stadion Patriot Chandrabaga, Jumat (11/8/2017) sore, seperti dinukil dari Antara.

Menurut dia, satu-satunya pemain yang kini masih dipantau pemulihannya usai cedera pada pertandingan sebelumnya adalah Rhohit Chand. "Rhohit belum bisa main sebelumnya, setelah sampai di Jakarta dia mulai latihan sudah terlihat bagus. Hari ini kita latihan lagi," ucapnya.

Sementara itu, pemain Persija Mikael Orah mengatakan setiap pemain punya target menang pada pertandingan besok. "Seluruh pemain akan saling mendukung, seluruh pertandingan adalah final buat kami," ujarnya.

Hal serupa juga diungkapkan Pelatih Persiba Balikpapan, Haryadi. Ia menyatakan skuadnya siap tampil maksimal menghadapi Persija. "Kami sudah seluruhnya siap tampil karena pemain sudah dalam kondisi baik," tuturnya.

Menurut dia, tekanan suporter Persija bukan menjadi kendala selama pemain tampil fokus mencuri peluang gol. "Tim sudah siap mencuri poin pada away kali ini. Pemain tetap fokus untuk dapat poin," imbuhnya.

Pada laga nanti, Persiba tidak bisa diperkuat Frenky Tornado. "Frenky belum siap tampil karena akumulasi kartu yang dia terima dalam pertandingan sebelumnya," pungkas Hariyadi.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya